Motor Listrik Bertanda Tangan Presiden Jokowi Laku Rp2,55 Miliar

- 18 Mei 2020, 07:51 WIB
Tangkapan layar lelang motor listrik bertanda tangan Presiden Jokowi, Minggu 17 Mei 2020.
Tangkapan layar lelang motor listrik bertanda tangan Presiden Jokowi, Minggu 17 Mei 2020. / - Foto: ANTARA/Yogi Rachman/am.

PORTALLEBAK.COM - Motor listrik yang telah dibubuhi tanda tangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) laku terjual seharga Rp2,55 miliar.

Motor listrik tersebut dijual melalui proses lelang di acara konser "Berbagi Kasih Bersama Bimbo", Minggu 17 Mei 2020 malam.

M. Nuh dari Provinsi Jambi dinyatakan berhak membeli motor listri tersebut setelah berhasil menawar dengan cepat di harga Rp2.550.000.000.

Proses lelang motor listrik yang dipandu oleh pembawa acara Choky Sitohang dan Andy F. Noya itu berlangsung di sela acara konser amal "Berbagi Kasih Bersama Bimbo".

Baca Juga: Abu Jenazah Aktor Senior Henky Solaiman Akan Dilarung ke Laut

Konser digelar oleh MPR RI bersama Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

BPIP menyebut konser ini bertujuan menggalang dana bagi korban dan masyarakat terkena dampak Covid-19.

Konser disiarkan langsung oleh TVRI dan beberapa stasiun televisi swasta, dimeriahkan pula oleh penampilan sederet artis seperti Rossa, Via Vallen, Lyodra, di samping penampilan Bimbo yang membawakan lagu-lagu andalannya.

Baca Juga: Telur Berisi Embrio Anak Ayam Ditemukan Dijual di Pasar Bogor

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x