Tingkatkan Produksi Hulu, SKK Migas dan KKKS Akan Reaktivasi 1.000 Lebih Sumur Minyak Tak Produktif

- 14 Desember 2022, 13:13 WIB
Rakor evaluasi pelaksanaan dan perencanaan sumur idle 2022-2023, digelar oleh Divisi Perencanaan Eksploitasi SKK Migas untuk kedua kalinya, berlangsung selama 3 hari, pada 12-14 Desember 2022, di Bandung, Jawa Barat.
Rakor evaluasi pelaksanaan dan perencanaan sumur idle 2022-2023, digelar oleh Divisi Perencanaan Eksploitasi SKK Migas untuk kedua kalinya, berlangsung selama 3 hari, pada 12-14 Desember 2022, di Bandung, Jawa Barat. /Foto: Handout/Humas SKK Migas/

PORTAL LEBAK – Kegiatan reaktivasi 800 lebih sumur migas tak produktif atau idle, lewat pekerjaan workover dan well services di tahun 2022, berhasil menambah produksi minyak 16.000 barel minyak per hari (BOEPD).

Tambahan produksi minyak itu, diproyeksikan oleh Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS), hingga akhir tahun 2022.

Selanjutnya dalam rencanan tahun 2023, SKK Migas dan KKKS sepakat melakukan reaktivasi mencapai 1.086 sumur idle, dan perkiraan produksi awal hingga 38.000 BOEPD.

Baca Juga: Pasokan Gas Untuk Industri Pupuk Indonesia Tahun 2023, SKK Migas: Kami Siap Penuhi

Terungkap, peningkatan kegiatan reaktivasi sumur idle jadi salah satu kesepakatan dalam kegiatan rapat koordinasi (Rakor) evaluasi pelaksanaan dan perencanaan sumur idle 2022-2023.

Rakor digelar oleh Divisi Perencanaan Eksploitasi SKK Migas untuk kedua kalinya serta berlangsung selama 3 hari, pada 12-14 Desember 2022, di Bandung, Jawa Barat.

Tim Divisi Perencanaan Eksploitasi SKK Migas, tim Divisi Operasi Produksi SKK Migas, Tenaga Ahli SKK Migas, Vice President Bidang Eksplorasi, Pengembangan dan Manajemen Wilayah Kerja, Vice President Bidang Operasi hadir dalam rakor ini.

Baca Juga: Pimpinan SKK Migas yang Baru Dilantik oleh Menteri ESDM, Dwi Soetjipto Lanjutkan Kepemimpinannya

Termasuk 27 KKKS yang memiliki reaktivasi sumur idle, juga 10 service providers sehingga total peserta 165 orang.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x