Ini Wajah Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi, Jadi Akhir Rangkaian Jalan Tol Trans Jawa

- 8 Februari 2023, 14:47 WIB
Peletakan batu pertama (groundbreaking) di Kelurahan Pendil, Kecamatan Suko, Kabupaten Probolinggo, Provinsi Jawa Timur, Senin, 6 Februari 2023. Lokasi ini adalah titik nol jalan tol ini yang masuk ke dalam pembangunan Tahap I Ruas Probolinggo-Besuki.
Peletakan batu pertama (groundbreaking) di Kelurahan Pendil, Kecamatan Suko, Kabupaten Probolinggo, Provinsi Jawa Timur, Senin, 6 Februari 2023. Lokasi ini adalah titik nol jalan tol ini yang masuk ke dalam pembangunan Tahap I Ruas Probolinggo-Besuki. /Foto: Handout/Humas Jasa Marga./

"Proyek Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi ini tetap harus dikerjakan sungguh-sungguh, tak hanya cepat, mutu infrastrukturnya harus terbaik,"

PORTAL LEBAK - Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi adalah salah satu fokus utama Presiden Joko Widodo (Jokowi) karena menjadi akhir dari rangkaian Jalan Tol Trans Jawa.

Akses jalan tol Probolinggo-Banyuwangi dinilai Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) M. Basuki Hadimuljono, semakin membuat lancar distribusi orang, barang, dan jasa mulai dari Banten sampai Banyuwangi.

Selain itu, Basuki menyatakan jalan tol Trans Jawa tentu akan menjadi roda penggerak perekonomian masyarakat, dari Banten hingga Jawa Timur.

Baca Juga: Jasamarga Metropolitan Tollroad Berlakukan Contraflow dari Arah Jakarta Jalan Tol Ruas Jagorawi

Menindaklanjuti visi tersebut, PT Jasa Marga (Persero) Tbk melalui anak usahanya PT Jasamarga Probolinggo Banyuwangi (JPB), pengelola Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi, melakukan peletakan batu pertama pembangunan jalan tol Probolinggo-Banyuwangi.

Lokasi peletakan batu pertama (gorundbreaking) digelar di Kelurahan Pendil, Kecamatan Suko, Kabupaten Probolinggo, Provinsi Jawa Timur.

Kelurahan Pendil, adalah STA -3+200 Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi, berlokasi 3 Km dari titik nol jalan tol dan masuk dalam pembangunan Tahap I, Ruas Probolinggo-Besuki.

Baca Juga: Konstruksi Jalan Tol Japek II Selatan Paket 3 Sukabungah-Sadang Sesuai Target

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x