Gempa Alaska 8,2 Magnitudo, KJRI San Francisco Laporkan 61 WNI Dalam Keadaan Baik

- 29 Juli 2021, 23:21 WIB
Ilustasi gempa Alaska M8,2
Ilustasi gempa Alaska M8,2 /Pixabay.com/

 

PORTAL LEBAK - Gempa berkekuatan 8,2 magnitudo melanda di Semenanjung Alaska, Amerika Serikat (AS) pada Rabu 28 Juli 2021 pukul 22.15 malam, atau Kamis 29 Juli 2021 waktu Indonesia.

Menurut pihak Konsulat Jenderal Republik Indonesia atau KJRI San Francisco mengungkapkan pada hari Rabu, 28 Juli 2021, telah terjadi gempa sebesar 8.2 scala richter di Alaska. Gempa terjadi pukul 22.15 waktu Alaska, di pesisir (coast) kota Perryville yang berjarak sekitar 800 km dari kota Ancorage, kota terbesar di Alaska.

Jumlah WNI di Alaska tercatat sebanyak 61 orang, mayoritas dari mereka tinggal di kota Anchorage dan menyampaikan bahwa mereka tidak merasakan peristiwa gempa tersebut.

Baca Juga: Gempa M5,3 di Kabupaten Mamasa Dirasakan Kuat pada Kamis Dini Hari 22 Juli 2021, Tidak Ada Laporan Kerusakan

Terdapat masyarakat Indonesia yang berada di pesisir kota Seward yang sempat diminta untuk evakuasi ke daratan yang lebih tinggi karena “tsunami warning” namun dibatalkan.

Sejauh pantauan KJRI SF, mereka dalam keadaan baik dan KJRI SF akan terus memonitor perkembangan dan menghubungi aparat setempat serta simpul-simpul masyarakat Indonesia di kota-kota lain di Alaska untuk mengetahui kondisi mereka.

Dilaporkan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS). mulanya tercatat berkekuatan M 7,2, tetapi kemudian dilaporkan hingga M 8,2.

Baca Juga: Gempa M5,3 di DIY dan Selatan Jawa Senin Pagi 28 Juni 2021 Tidak Berpotensi Tsunami

Halaman:

Editor: Didin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x