Anda Calon Pengantin: Ayo Punya Sertifikat Elsimil, Ini Penjelasan BKKBN untuk Cegah Stunting

- 3 Maret 2023, 19:51 WIB
Kepala BKKBN Dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K).
Kepala BKKBN Dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K). /Foto: Handout/Humas BKKBN/

Tiga bulan sebelum waktu pernikahan, pasangan calon pengantin terlebih dahulu mengunduh dan registrasi di aplikasi Elsimil.

PORTAL LEBAK - Saat ini bagi calon pengantin, disyaratkan memiliki Sertifikat Elsimil (Elektronik Siap Nikah Siap Hamil), agar kesehatan diperiksa untuk mencegah stunting atau kondisi gagal tumbuh pada anak balita.

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menjelaskan Elsimil adalah salah satu syarat calon pengantin dan bukan pengghambat pernikahan.

Kepala BKKBN Dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K) melalui pernyataan yang diterima PortalLebak.com, membeberakan pemeriksaan kesehatan di Elsimil bagi calon pengantin perempuan.

Baca Juga: Kepala BKKBN Hasto Wardoyo Ungkap Empati ke Anak 12 Tahun yang Hamil Akibat Korban Kekerasan Seksual

Pemeriksaan kesehatan itu mencakup pengukuran berat badan, tinggi badan, lingkar lengan atas, dan kadar haemoglobin (Hb).

 “Sangat sederhana, pemeriksaannya bisa di Puskesmas, Puskesmas Pembantu, klinik swasta, dokter atau bidan praktek swasta,” ujar Hasto Wardoyo.

Hasto Wardoyo menuturkan, hasil pemeriksaan di Elsimil sangat penting demi mengetahui risiko kehamilan dan kelahiran bayi stunting.

Baca Juga: BKKBN Bekerjasama dengan Pemerintah Desa Cipeundey Melaksanakan Penyuluhan Stunting, Ini Tujuannya

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x