Anggota DPR Desak Pemerintah Bertindak Cepat soal Rencana Jepang Membuang Limbah Nuklir di Pasifik

- 27 Mei 2023, 11:45 WIB
Anggota DPR RI Luluk Nur Hamidah disorot usai menggelar pernikahan yang pada akhirnya dibubarkan oleh Satpol PP.
Anggota DPR RI Luluk Nur Hamidah disorot usai menggelar pernikahan yang pada akhirnya dibubarkan oleh Satpol PP. /Tangkapan layar: Instagram.com/@luluknurhamidah1



PORTAL LEBAK - Anggota Komisi VI DPR RI Luluk Nur Hamidah meminta pemerintah menanggapi serius rencana pemerintah Jepang membuang limbah nuklir dari Fukushima ke laut.

Pasalnya, hal itu menurut  Luluk Nur Hamidah mengancam perairan Indonesia, yakni lingkungan di Samudera Pasifik.

“Jika pemerintah Jepang benar-benar berniat untuk membuang limbah nuklir tersebut, maka akan menimbulkan resiko sekaligus bencana ekologis bagi dunia. Tentunya hal ini akan berdampak sangat serius bagi perairan Indonesia,” ujar Luluk  Nur Hamidah seperti dikutip PortalLebak.com dari dpr.go.id. 

Baca Juga: Ketua DPR RI Puan Maharani Dorong Kerjasama yang Kuat antara Indonesia dan Iran

Luluk khawatir pembuangan limbah nuklir akan berdampak negatif, terutama dalam jangka panjang.

“Kita harus memahami bahwa radiasi dan juga efek dari limbah nuklir ini bisa bertahan lama, bahkan dalam tahun-tahun yang panjang ini, itu mengarah pada situasi yang sangat buruk,” katanya.

Karena itu, kata dia, Indonesia harus segera menyatakan sikap menentang rencana pemerintah Jepang itu.

Baca Juga: Hadiri KTT ASEAN ke-42, DPR siap Giat  Bersama melindungi Pekerja Migran Indonesia PMI

Selain itu, kami memiliki peran penting dalam mengumpulkan kekuatan dari negara-negara lain di Pasifik.

"Demikian pula, negara-negara Pasifik harus menolak atau menentang rencana pemerintah Jepang", katapolitikus dari Fraksi PKB ini.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x