Viral Oknum Satpol PP Pukul Wanita Hamil 9 Bulan di Gowa Sulsel saat Razia PPKM, Akibatnya Ketuban Pecah!

- 15 Juli 2021, 10:21 WIB
Viral oknum Satpol PP memukul wanita hamil 9 Bulan di Gowa Sulsel saat Razia PPKM, akibatnya ketuban pecah dan dibawa ke RS
Viral oknum Satpol PP memukul wanita hamil 9 Bulan di Gowa Sulsel saat Razia PPKM, akibatnya ketuban pecah dan dibawa ke RS /Foto : Screen Vid viral medsos/

PORTAL LEBAK - Aksi tidak terpuji oknum Pol PP saat razia PPKM di Warkop di wilayah Panciro Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan, pada Rabu malam 14 Juli 2021, petugas ini memukul wanita sedang hamil 9 bulan, dan juga suami pemilik warung.

Video viral yang banyak bertebaran di medsos, aksi oknum seorang anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Gowa memukul pasangan suami istri pemilik warung kopi (warkop), juga video akibat pemukulan wanita hamil 9 bulan tersebut pecah air ketubannya hingga tak sadarkan diri dan dibawa ke Rumah Sakit.

Dalam video yang beredar aksi pemukulan oknum Pol PP saat razia Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di warkop Panciro, Kabupaten Gowa terhadap wanita hamil tersebut menjadi viral di medsos.

Baca Juga: Aturan Baru Operasional Penyeberangan Ketapang-Gilimanuk Selama PPKM Darurat

Diketahui wanita itu bernama Rosmiyati Khasturi istri dari pemilik cafe ditampar seorang oknum anggota Satpol PP Gowa saat razia ops PPKM.

Saat menjalani pemeriksaan di Polres Gowa tiba-tiba Rosmiyati Khastury, ibu hamil 9 bulan tersebut jatuh tak sadarkan diri diduga karena kelelahan sehingga perutnya kontraksi.

Viralnya aksi penganiayaan tersebut sempat terekam video amatir warga.

Baca Juga: PPKM Darurat Dijalankan Trend Mobilitas Warga Menurut, Penyekatan Tetap Diperketat

Dalam video itu juga terlihat oknum petugas yang berseragam diduga menampar dua orang warga, satu diantaranya merupakan perempuan.

Halaman:

Editor: Didin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x