Lawatan Presiden Jokowi ke Rusia dan Ukraina Akhir Juni Nanti dengan Misi Kemanusiaan dan Perdamaian

- 23 Juni 2022, 18:06 WIB
Joko Widodo lakukan kunjungan kerja dengan pesawat kepresidenan
Joko Widodo lakukan kunjungan kerja dengan pesawat kepresidenan /BPMI Setpres/

PORTAL LEBAK - Akhir Juni ini jadwal Presiden Joko Widodo tengah disiapkan untuk melakukan rangkaian kunjungan kerja ke luar negeri.

Agenda yang disiapkan adalah mengunjungi dua negara yang tengah berkonflik saat ini, yaitu Ukraina dan Rusia.

Presiden Jokowi akan bertemu dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di Kiev, dan Presiden Rusia Vladimir Putin di Moskow.

Baca Juga: Setelah Adiknya Arif Rahman, KPK Juga Periksa Rachmat Yasin Kakak Bupati Bogor non Aktif Ade Yasin

Dalam keterangan resmi Menteri Luar Negeri RI Retno LP Marsudi, kunjungan ke Kiev dan Moskow dilakukan masih dalam situasi sulit dan kompleks karena perang di tanah Ukraina.

"Meskipun situasinya sulit dan masalahnya kompleks, sebagai Presiden G20 dan salah satu anggota champion group dari Global Crisis Response Group yang dibentuk oleh Sekjen PBB, Presiden Jokowi memilih untuk mencoba berkontribusi, tidak memilih untuk diam," kata Menlu Retno, dikutip PortalLebak.com dari ANTARA, Kamis, 23 Juni 2022.

Jika kunjungan nanti tidak ada halangan, Presiden Jokowi akan menjadi kepala negara pertama di Asia yang mengunjungi dua negara tersebut sejak Rusia menginvasi Ukraina pada 24 Februari 2022.

Baca Juga: Presiden Jokowi: Saya Yakin Pembangunan Ibu Kota Negara Akan Lancar

Retno menambahkan, kunjungan Presiden merupakan bentuk kepedulian terhadap kemanusiaan serta upaya menangani efek yang dirasakan negara-negara lainnya, seperti kelangkaan sampai kenaikan harga barang komoditi dan bahan bakar.

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x