Sidak Kapolri Tinjau Protokol Kesehatan di Piala Menpora 2021

- 26 Maret 2021, 08:27 WIB
Petugas medis melakukan tes swab antigen kepada petugas perangkat pertandingan sebelum pertandingan Piala Menpora di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (25/3/2021). Gelaran Piala Menpora 2021 dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat sebelum memasuki stadion salah satunya tes swab antigen bagi semua tim, perangkat, petugas pertandingan dan media.
Petugas medis melakukan tes swab antigen kepada petugas perangkat pertandingan sebelum pertandingan Piala Menpora di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (25/3/2021). Gelaran Piala Menpora 2021 dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat sebelum memasuki stadion salah satunya tes swab antigen bagi semua tim, perangkat, petugas pertandingan dan media. /Foto: ANTARA FOTO/MOHAMMAD AYUDHA/

PORTAL LEBAK - Kepala Kepolisian RI (Kapolri) Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, menilai tidak ditemukan pelanggaran protokol kesehatan, di cabang olah raga sepak bola, khususnya dalam penyelenggaraan Piala Menpora 2021.

“Dari hasil sidak, tidak ada penonton, semua pemain dan official sudah di vaksin, para pemain cadangan menggunakan masker dan duduk di bangku berjarak. Persiapan protokol kesehatan dengan petugas kesehatan dan mobil ambulan juga sudah siap,” ungkap Kapolri.

Inspeksi mendadak (sidak) ini dilakukan Kapolri, di Stadion Manahan Solo, Kamis 25 Maret 2021, di sela-sela kunjungannya ke Jawa Tengah. Kapolri melihat langsung situasi pertandingan antara Persikabo melawan PSIS Semarang, di ajang Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Soal Impor Beras, Sekjen PDI Perjuangan Kritik Menteri Perdagangan

Baca Juga: Ini yang Terjadi Saat Kapolri Bertemu Wali Kota Solo Gibran

Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu, juga menjalani tes swab antigen dan diberi tanda gelang dari kertas di pergelangan kanan, saat masuk stadion Manahan.

Saat Kapolri tiba, seperti PortalLebak.com lansir dari polri.go.id, hadir pula Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dan ketua PSSI Mochamad Iriawan dan Wali Kota Solo Gibran Rangkabuming, di stadion Manahan.

Seperti diketahui, Piala Menpora 2021 bergulir mulai Minggu, 21 Maret 2021. Mabes Polri memberikan izin turnamen tersebut dengan beberapa catatan, yakni semua laga tanpa kehadiran penonton di stadion yang disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi dan media daring.

Baca Juga: Benarkan Bintang K-Pop BTS Jadi Duta Ajang Balap Formula E? Ini Faktanya

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x