Hasil Tak Sesuai Harapan Lotito, Masa Depan Inzaghi di Lazio Akan Diputuskan Sebentar Lagi

- 25 Mei 2021, 11:39 WIB
Simone Inzaghi, pelatih Lazio sakit hari usai dikalahkan Juventus dalam lanjutan Liga Italia.
Simone Inzaghi, pelatih Lazio sakit hari usai dikalahkan Juventus dalam lanjutan Liga Italia. /Instagram.com/@official_sslazio/

PORTAL LEBAK - Liga teratas Italia, Seris A, resmi berakhir dan Simone Inzaghi hanya bisa memarkirkan Lazio di posisi keenam klasemen akhir dengan 68 poin.

Setelah kekalahan Lazio dengan skor 2-0 saat bertemu Sassuolo, masa depan Simone Inzaghi sebagai pelatih Biancocelesti akan diputuskan sebentar lagi.

Kabar yang beredar pun menguatkan fakta bahwa Simone Inzaghi akan hengkang dari klub tersebut karena dikecewakan sang Presiden Lazio, Claudio Lotito.

Baca Juga: Eks Pekerja Amazon Buat Aplikasi MeowTalk Untuk Terjemahkan Suara 'Meong' Agar Dimengerti Pemilik Kucing

Dipantau PortalLebak.com dari laman Football Italia, disebutkan bahwa Simone Inzaghi merasa kecewa lantaran Presiden Claudio Lotito tengah mencari pelatih untuk menangani Lazio.

Claudio Lotito sangat marah dengan hasil akhir Lazio di Serie A musim ini, sehingga dia merasa harus mencari pelatih yang potensial menangani klub pada kompetisi musim depan.

Banyak nama yang sudah menjadi daftar incaran Lotito, beberapa diantaranya adalah Gennaro Gattuso dan Maurizio Sarri.

Namun dari kedua nama tersebut Gennaro Gattuso menjadi pelatih teratas yang potensial akan digaet Lazio untuk musim depan.

Baca Juga: Gattuso Tak Kunjung Perpanjang Kontrak, Napoli Vs Verona Menjadi Laga Terakhirnya

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: Football Italia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x