Chelsea Mulai Lakukan Pendekatan Usai Todd Boehly Setuju Berburu Tanda Tangan Cristiano Ronaldo dan Neymar

- 5 Juli 2022, 16:45 WIB
Pemilik baru Chelsea Todd Boehly.
Pemilik baru Chelsea Todd Boehly. /chelseafc.com

PORTAL LEBAK - Tersiar kabar bahwa Chelsea semakin membulatkan tekad untuk memboyong Cristiano Ronaldo ke Stamford Bridge musim panas tahun ini.

Chelsea semakin gencar lakukan pendekatan kepada Cristiano Ronaldo setelah pemiliknya, Todd Boehly, menyetujui untuk klubnya melakukan pengejaran secara masif.

Sebelumnya, Cristiano Ronaldo meminta Manchester United untuk menjualnya pada musim panas ini. Ronaldo merasa putus asa menerima fakta bahwa dia tidak akan berlaga di Liga Champions untuk pertama kalinya.

Baca Juga: Menghitung Seberapa Besar Potensi Cristiano Ronaldo Bakal Laku di Bursa Transfer Musim Panas Tahun Ini

Niat serius merekrut Ronaldo dibuktikan oleh Chelsea yang telah mengirim utusannya bertemu dengan Jorge Mendes, agen Cristiano Ronaldo.

Melansir Team Talk, meski gosip Manchester United tidak akan menjual Ronaldo masih kuat, Chelsea disebut-sebut telah mengajukan penawaran untuk jasa Ronaldo.

Utusan Chelsea menyarankan pemilik The Blues bahwa sebuah tawaran menggiurkan dapat mengubah sikap Man United dan membuka celah transfer Ronaldo ke Stamford Bridge.

Baca Juga: Dua Kali Penawarannya Ditolak Ajax, Arsenal Siapkan 40 Juta Pound untuk Transfer Lisandro Martinez

Selain nama striker Portugal Cristiano Ronaldo, Boehly juga tertarik berburu Neymar dari Paris Saint-Germain (PSG) dan berencana membuka penawaran untuk tanda tangannya.

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: Team Talk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x