Pelti DKI Jakarta, Jaring Atlit Tenis Muda Berbakat Melalui Turnamen Next Gen Cup 2022

- 25 September 2022, 23:50 WIB
Tunamen tenis Next Gen Cup 2022 digelar oleh Persatuan Tenis lapangan (Pelti) DKI Jakarta bersama Pengurus Besar (PB) Pelti, 175 atlit tenis muda berbakat mengikuti turnamen ini yang digelar 25 hingga 30 September 2022.
Tunamen tenis Next Gen Cup 2022 digelar oleh Persatuan Tenis lapangan (Pelti) DKI Jakarta bersama Pengurus Besar (PB) Pelti, 175 atlit tenis muda berbakat mengikuti turnamen ini yang digelar 25 hingga 30 September 2022. /Foto: Handout/Pelti DKI Jakarta/

PORTAL LEBAK – Turnamen tenis Next Gen Cup 2022, jadi ajang untuk menjaring para petenis muda berbakat Indonesia, agar jadi atlit tenis harapan Indonesia di masa yang akan datang.

Tunamen tenis Next Gen Cup 2022 digelar oleh Persatuan Tenis lapangan (Pelti) DKI Jakarta bersama Pengurus Besar (PB) Pelti menggelar.

Dengan tema "Turnamen Strive-Next Gen Junior Cup" turnamen tenis ini diselenggarakan pada 25 hingga 30 September 2022, di ACS Jakarta-Setu Jakarta Timur, UNJ Rawamangun Indoor Jakarta Timur serta Kodam Jaya Indoor, Jakarta Timur.

Baca Juga: Petenis Ceko Siniakova dan Krejcikova Raih Juara Gelar Ganda Tenis di US Open

Ketua Umum Pusat Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Rildo Ananda Anwar membuka Tunamen tenis Next Gen Cup 2022 bersama Ketua Pengurus Daerah (Pengda) Pelti DKI Jakarta Erwin Suryadi, di lapangan Tenis ACS, pada Minggu, 25 September 2022.

Kejurnas Tenis Yunior Next Gen Cup pertandingkan nomor tunggal dan ganda Kelas Umur (KU) 10 Tahun, 12 Tahun, 14 Tahun, 16 Tahun dan KU 18 Tahun, Kelompok Putra dan Putri.

Stefan Kadir sebagai Ketua Penyelenggara menjelaskan Next Gen Cup 2022 digelar agar mendukung petenis junior Indonesia berkompetisi di level nasional.

Baca Juga: Petenis Corentin Moutet Buat Sejarah di Kejuaraan Tenis US Open, Dijuluki Pecundang yang Beruntung

"Dari turnamen ini (harapannya) dapat lahir bibit petenis yang bermain di level internasional seperti Grand Slam Junior, penerus Christopher Rungkat, Aldila Sutjiadi, Priska Nugroho," harap Stefan Kadir.

Sementara ketum PP Pelti Rildo Ananda Anwar mengapresiasi dan menyambut baik terselenggaranya turnamen tenis Yunior Next Gen Cup 2022.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x