Fenomenal: Tak Ada 'Zona Akhir' Untuk Pemain Tenis Novak Djokovic, Dia Raih Mahkota Final ATP Keenam Kali

- 22 November 2022, 06:00 WIB
Novak Djokovic dari Serbia merayakan dengan trofi setelah memenangkan final tunggal putra melawan Casper Ruud dari Norwegia. Tenis - Final ATP Turin - Pala Alpitour, Turin, Italia - 20 November 2022.
Novak Djokovic dari Serbia merayakan dengan trofi setelah memenangkan final tunggal putra melawan Casper Ruud dari Norwegia. Tenis - Final ATP Turin - Pala Alpitour, Turin, Italia - 20 November 2022. /Foto: REUTERS/Guglielmo Mangiapane/


"Tidak ada zona akhir, seperti yang mereka sebut di sepak bola Amerika,"

PORTAL LEBAK - Petenis Novak Djokovic menegaskan tidak ada "zona akhir" bagi karirnya setelah menjadi juara ATP Finals tertua pada hari Minggu, 20 November 2022.

Prestasi Novak Djokovic menyamai rekor enam kemenangan yang pernah dipegang oleh petnis Roger Federer, di turnamen penutup musim.

Novak Djokovic (35) yang berpengalaman menang atas pemain muda, saat dia dengan mudah mengalahkan pemain Norwegia berusia 23 tahun, Casper Ruud 7-5 6-3 di Turin.

Baca Juga: Para Atlet Tenis Muda Juara Pra Popnas, Pelti DKI Jakarta Diberi Bonus Dan Apresiasi

"Tidak ada zona akhir, seperti yang mereka sebut di sepak bola Amerika," kata pemenang 21 kali kejuaraan utama tenis itu dilansir PortalLebak.com dari Reuters.

"Saya tidak merasa memiliki pemikiran atau ide tentang bagaimana saya ingin mengakhiri karir saya," pungkasnya.

"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan, tapi saya tahu apa yang ada di pikiran saya adalah rasa lapar yang sangat besar untuk memenangkan trofi," ucap Novak Djokovic.

Baca Juga: Aryna Sabalenka Singkirkan Jessica Pegula dari Final Tenis WTA, Dia Menang 2 Set

Djokovic Buat Sejarah

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x