Ratusan Siswa SMK Mathla'ul Anwar Dinyatakan Lulus, Ketua Umum PB Mathla'ul Anwar Beri Pesan Khusus

- 15 Juni 2024, 19:50 WIB
Kepala SMK Mathla'ul Anwar, Erik Heriana ketika menyampaikan Apreasi pada Gelar Budaya Kreasi Seni Siswa / Foto : Topan Aribowo Soesanto / Portal Lebak
Kepala SMK Mathla'ul Anwar, Erik Heriana ketika menyampaikan Apreasi pada Gelar Budaya Kreasi Seni Siswa / Foto : Topan Aribowo Soesanto / Portal Lebak /

PORTAL LEBAK- Ketua Umum PB Matthla'ul Anwar KH.Embay Mulya Syarief, turut hadir dan memberikan motivasi yang membangkitkan semangat kepada para siswa/i yang telah menyelesaikan pendidikan SMK. Acara "Gelar Budaya Kreasi Seni& Rasa Syukut Angkatan XV-2024 SMK Mathla'ul Anwar menyatukan tekad wujudkan harapan". yang berlangsung hangat ini. 

dihadiri oleh Ketua Perguruan Mathla'ul Anwar Cibuah H.Andi Yudi Hendriawan Djuwaeli, Pengurus Wilayah MA,unsur muspika kecamatan Warunggunung,perwakilan perusahaan Tunas Daihatsu, PT Indomarco, para dewan guru dan orang tua murid di Perguruan Mathla'ul Anwar Cibuah Warunggunung.

Dalam sambutannya, Kh.Embay Mulya Syarief mengingatkan para siswa/i untuk terus berusaha dan tidak mudah menyerah dalam meraih cita-cita. 15/06/2024.

"Di dunia ini, tidak ada yang tidak mungkin jika kalian berusaha dengan sungguh-sungguh. Teruslah belajar, kejarlah impian kalian, dan jadilah kebanggaan bagi keluarga dan daerah kita," ucap embay. 

Baca Juga: Pilkada Kabupaten Lebak, Penjabat Bupati dan KPU Luncurkan Maskot

Embay menambahkan bahwa pendidikan yang baru saja diselesaikan ini adalah awal dari perjalanan panjang menuju masa depan yang sukses. 

Selain itu Embay meminta kader Mathla'ul Anwar membuka SMK Pertanian karena di wilayah lebak-pandeglang dibutuhkan tenaga ahli pengelola pertanian yang handal.

"Jangan pernah berhenti bermimpi dan teruslah belajar dengan tekun," ujar Embay. 

Sementara itu Erik Heriana Kepala SMK Mathla'ul Anwar Cibuah mengapresiasi dedikasi para guru dan dukungan dari orang tua yang telah memberikan kontribusi besar dalam keberhasilan para siswa-siswi. 

Halaman:

Editor: Abror Fauzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah