Helipad Rumah Sakit Rusak Setelah Dipakai Latihan Angkatan Udara AS, Pelayanan Ambulans Udara Terganggu

- 4 Mei 2021, 17:53 WIB
helikopter Angkatan Udara Amerika Serikat (USAF) merusak fasilitas helipad milik rumah sakit Addenbrooke di Cambridge
helikopter Angkatan Udara Amerika Serikat (USAF) merusak fasilitas helipad milik rumah sakit Addenbrooke di Cambridge /Tangkapan layar Youtube Trailspotter/

Angin yang diciptakan helikopter Bell V-22 Osprey langsung merusak lapisan seperti karpet tebal yang dipasang di dalam helipad sehingga berterbangan kemana-mana.

Akibat kerusakan yang dibuat ini helipad jadi tidak dapat digunakan saat itu juga, ada beberapa pelayanan ambulans udara yang terganggu.

Baca Juga: Jelang Idul Fitri 1422 H Akses Keluar Masuk Provinsi Papua Barat Ditutup Dari Semua Penjuru

"Karena insiden di helipad Rumah Sakit Universitas Cambridge yang melibatkan pesawat militer pada Rabu 21 April, helipad sementara tidak tersedia untuk ambulans udara," Dr Victor Inyang, Direktur Medis Ambulans Udara East Anglian, seperti yang dikutip PortalLebak.com dari itv.com, 4 Mei 2021.

Solusi yang tersedia bagi pasien darurat untuk mendapatkan pelayanan ambulans udara ini berada di Bandara Cambridge City, yang juga markas East Anglian Air Ambulance (EAAA), lalu pasien dipindahkan dengan mobil ambulans dari dan ke RS Addenbrooke.

Keterangan terpisah yang disampaikan oleh Mayor Keavy Rake, dari kesatuan 48th Fighter Wing milik USAF, mengatakan telah meninjau area helipad yang rusak dan akan memperbaiki kerusakan.

Baca Juga: Pesawat Jenis Airbus A330-900 Milik Maskapai TAP Alami Kerusakan Setelah Tabrak Ini

"Kami mengambil langkah-langkah untuk memperbaikinya secepat mungkin. Unit kami terus berkoordinasi dengan mitra lokal kami untuk meningkatkan operasi. Kami sangat menghargai hubungan dan koordinasi yang kami miliki dengan Inggris," ungkap Mayor Keavy Rake.***

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x