Warga Lebak Mau Bekerja Di Luar Negeri, Yuk Intip Pusat Pelatihannya

- 24 Desember 2020, 13:10 WIB
Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi meresmikan pusat pelatihan dan pengembangan Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Lebak secara virtual.
Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi meresmikan pusat pelatihan dan pengembangan Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Lebak secara virtual. /Humas Kabupaten Lebak/

PORTAL LEBAK - Pusat pelatihan dan pengembangan Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Kabupaten Lebak, diresmikan oleh Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi secara virtual, Rabu 23 Desember 2020, di Rangkasbitung.

Dilansir oleh Humas Kabupaten Lebak melalui akun Instagram @humasprotokollebak seperti yang dikutip PortalLebak.com, peresmian ini merupakan perhatian sekaligus perlindungan serius dari pemerintah kabupaten (Pemkab) Lebak terhadap peran dan fungsi PMI.

"Pemerintah Kabupaten lebak terus berusaha dengan sekuat tenaga untuk memberikan perlindungan dan kepastian hukum bagi para pekerja imigran," papar Wakil Bupati Ade.

Baca Juga: Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi: 'Mahasiswa Adalah Agen Perubahan, Harus Aktif dalam Pembangunan'

Ade menilai pekerja migran merupakan pahlawan dan pekerja tangguh, tidak saja bagi dirinya, bagi keluarga, bahkan menjadi sosok pahlawan sebagai penghasil devisa bagi negara.

"Salah satunya dengan menyediakan tempat pelatihan bagi para calon PMI Kabupaten Lebak melalui BLK (Balai Latihan Kerja-Red) dinas tenaga kerja (Disnaker) bekerjasama dengan dengan PT Bintang Permata Lestari Jakarta ini," Jelasnya.

Ade juga mengapresiasi PT. Bintang Permata Lestari yang terus membantu menyalurkan tenaga kerja yang akan bekerja sebagai pekerja migran.

Baca Juga: Duta Besar Rusia Untuk Indonesia Lyudmila Vorobieva Menyanyikan lagu Rayuan Pulau Kelapa

Ade ingin agar pengelola PT. Bintang, mampu meningkatkan kemampuan keterampilan kepada para calon migran di Kabupaten Lebak, sehingga mereka dapat bekerja secara nyaman, aman dan dapat kembali ke rumahnya amsing-masing dalamkeadaan sehat dan semakin sejahtera.

Halaman:

Editor: Muhamad Al Azhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah