Pantau Terus, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 Bakal Segera Dibuka

- 31 Oktober 2020, 23:19 WIB
Kepesertaan kartu prakerja gelombang 10 dicabut jika tidak membeli pelatihan pertama hingga pukul 23.59, Sabtu 31 Oktober 2020. Ditambah yang seperti ini dari gelombang 1-9, akankah jadi kuota pendaftaran kartu prakerja gelombang 11?
Kepesertaan kartu prakerja gelombang 10 dicabut jika tidak membeli pelatihan pertama hingga pukul 23.59, Sabtu 31 Oktober 2020. Ditambah yang seperti ini dari gelombang 1-9, akankah jadi kuota pendaftaran kartu prakerja gelombang 11? /Foto: prakerja.go.id/

 

PORTAL LEBAK - Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 jadi dibuka? Tampaknya, keputusan mengenai hal itu sangat dipengaruhi oleh situasi malam ini, Sabtu 31 Oktober 2020 pukul 23.59.

 

Jam tersebut adalah batas waktu bagi penerima kartu prakerja gelombang 10 untuk membeli pelatihan pertama.

Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja melalui akun Instagram resmi mengumumkan, jika tidak melakukan itu, kepesertaan mereka akan dicabut.

Baca Juga: Selama PSBB, Objek Wisata di Kabupaten Lebak Tertutup untuk Wisatawan

Dari gelombang 1-9, Manajemen Pelaksana (PMO) Kartu Prakerja telah mencabut 373.745 kepesertaan kartu Prakerja, lantaran tidak melakukan pembelian pelatihan pertama.

Anggaran yang harusnya digunakan untuk mereka itulah yang kabarnya akan digunakan untuk membuka pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11.

Ditambah yang bakal dicabut karena tidak melakukan pembelian pelatihan pertama malam ini, itulah yang diharapkan menjadi kuota jika pendaftaran kartu prakerja gelombang 11 jadi dibuka.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah