Raphael Varane Dikarantina Dari Madrid, Man United Berharap Selesai Dalam Kurang Dari 48 Jam Karena Ini

- 11 Agustus 2021, 14:23 WIB
Duet Bek Tengah Raphael Varane dan Harry Maguire diyakini mampu bawa Manchester United Juara Liga Inggris Musim Depan
Duet Bek Tengah Raphael Varane dan Harry Maguire diyakini mampu bawa Manchester United Juara Liga Inggris Musim Depan /Twitter @ESPNFC

PORTAL LEBAK - Bek asal Prancis, Raphael Varane, jalani tes medis untuk lengkapi proses transfernya dari Real Madrid ke Manchester United.

Man United mencapai kesepakatan pada bulan Juli dengan dengan Real Madrid untuk transfer Raphael Varane dengan nillai 48 juta Euro, atau sekitar Rp816 miliar.

Man United berharap Varane dapat menyelesaikan syarat kepindahan pemain tersebut dalam waktu kurang dari 48 jam. Saat ini Varane tengah menjalani tahap pertama tes medis di Old Traford.

Baca Juga: Batal Tes Medis, Lukaku Baru Meninggalkan Milan Untuk Selesaikan Transfer Ke Chelsea

Tahap pertama tes medis yang dijalani Varane adalah masa karatina di tengah pandemi Covid-19 dan sejumlah masalah dokumen yang menghambat kedatangan bek Prancis itu.

Raphael Varane adakan menjadi perekrutan musim panas ketiga Man United pada bursa transfer musim panas tahun ini setelah kedatangan pemain gelandang sayap asal Inggris, Jadon Sancho dari Borussia Dortmund, selain itu juga ada kiper Tom Heaton dengan statusnya bebas transfer.

Bersama Real Madrid, Varane sendiri memang akan mengakhiri kontraknya pada tahun depan. Dia telah mengoleksi 360 penampilan hingga musim ini dan memenangkan dua kali gelar La Liga dan satu Liga Champions.

Baca Juga: Lionel Messi Gabung PSG Masa Kontrak 2 Tahun, Ini Gaji yang Dia Dapatkan

Alasan terbesar Man United ingin menyelesaikan transfer Varane sebelum pukul 12 waktu setempat pada hari Jumat pekan ini, agar dapat mendaftarkan Varane dalam pertandingan perdana United di Liga Premier Inggris melawan Leeds di Old Trafford.***

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: Sky Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x