Valhalla Gunakan Mesin V6 yang Dikembangkan Aston Martin, Ditambah Turbocharged Terinspirasi Mobil F1

- 15 Mei 2022, 13:29 WIB
Aston Martin Valhalla, supercar hybrid bermesin AMG turbocharge rilis pada 2023
Aston Martin Valhalla, supercar hybrid bermesin AMG turbocharge rilis pada 2023 /foto: Twitter / @timpitt100/

"Belum diketahui mesin mana yang akan berada di bawah Valhalla, tetapi opsi yang berbeda sedang dipertimbangkan," ujarnya.

Pihaknya hanya memberitahu bahwa Aston Martin mampu mengembangkan mesin V6 menjadi lebih baru tentunya dengan kolaborasi energi listrik sebagai penggerak opsionalnya.

Baca Juga: Dirancang Selama 16 Tahun, Dodge Hornet Jenis SUV PHEV Bakal Kembali Dipamerkan di Speed Week Detroit

"Aston Martin dapat mengembangkan mesin V6 baru yang dikombinasikan dengan penggerak listrik," ungkapnya.

Entah mengapa memakai V6 yang dikembangkan, padahal mobil bermesin tengah lainnya besutan Aston Martin, seperti Valkyrie telah memakai mesin V12.

Sedangkan untuk teknologi turbocharged, Aston Martin juga pernah menggunakan tambahan turbo untuk sebagian produknya, terutama untuk model DB11 yang menggunakan twin turbo yang berasal dari AMG (dipinjam dari Vantage).

Baca Juga: Ferrari Siap Luncurkan Purosangue Bermesin V12, Urus Bakal Punya Pesaing di Pasar SUV Super Kencang

Melansir HotCars, mesin akan dibantu oleh sepasang motor listrik di setiap porosnya. Rimac akan memasok sistem KERS hybrid dan target berat keseluruhan satu unit Valhalla diperkirakan Valhalla 3.417 pon atau berkisar hingga 1.550 kilogram.

Output daya gabungan dari powertrain diproyeksikan menjadi sebesar 937 hp (tenaga kuda) menurut Aston Martin.

Dengan standar teknologi hybrid dan turbo yang hampir mirip model Valkyrie, namun kapasitas mesin masih jauh dibawahnya, Valhalla akan menjadi Valkyrie versi mobil kencang yang tidak terlalu ekstrim.

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah