Valhalla Gunakan Mesin V6 yang Dikembangkan Aston Martin, Ditambah Turbocharged Terinspirasi Mobil F1

- 15 Mei 2022, 13:29 WIB
Aston Martin Valhalla, supercar hybrid bermesin AMG turbocharge rilis pada 2023
Aston Martin Valhalla, supercar hybrid bermesin AMG turbocharge rilis pada 2023 /foto: Twitter / @timpitt100/

PORTAL LEBAK - Produsen mobil mewah asal Inggris, Aston Martin, punya rencana besar untuk mobil super (supercar) jenis hybrid buatannya, yaitu Valhalla, yang akan dirilis tahun depan.

Beredar kabar bahwa Aston Marton berencana menggunakan turbocharged seperti mobil Formula 1 (F1) pada Valhalla 2023 yang masih dalam tahap pengembangan itu.

Bukan tanpa alasan Aston Martin memakai twin turbo pada Valhalla. proyek ini muncul berkat kemitraan dengan salah satu tim F1, Red Bull.

Baca Juga: Hyundai Recall 215.000 Lebih Mobil Sonata Karena Berpotensi Besar Alami Kebakaran di Saluran Bahan Bakar

Kolaborasi ini membawa kemampuan teknik Aston Martin dan mengawinkannya dengan kepala desainer teknis Red Bull, dan ahli aerodinamika Formula 1 yang terkenal, Adrian Newey.

CEO Aston Martin, Tobias Moers, mengatakan Valhalla jenis hybrid ini diperkirakan akan tiba pada semester kedua tahun depan.

"Valhalla bisa tiba sekitar paruh kedua tahun 2023," kata Tobias Moers, dikutip dari laman resmi Aston Martin, 14 Mei 2022.

Baca Juga: Mercedes-Benz Kewalahan Penuhi Permintaan EV yang Meningkat, AMG Tenaga Listrik Siap Meluncur Akhir 2025

Tobias mengaku belum bisa mengungkapkan secara pasti mesin mana yang akan disematkan di sasis Valhalla.

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x