Goda Publik dengan Foto Joaquin Phoenix, Sutradara Todd Phillips Mulai Garap Joker 2

12 Desember 2022, 12:28 WIB
sutradara Todd Phillips bagikan sebuah gambar Joaquin Phoenix dalam sebuah adegan memerankan Joker dalam sekuel lanjutannya berjudul 'Joker: Folie a Deux' /foto: Instagram/@toddphillips/

PORTAL LEBAK - Sutradara Todd Phillips menggoda publik dengan sebuah gambar teaser film super villian terkenal DC Comics di media sosial Instagram pribadinya.

Gambar ini menjadi pertanda bahwa sekuel lanjutan Joker yang diberi judul 'Joker: Folie a Deux' sudah masuk tahapan produksi.

Todd mengaku bahwa gambar yang dia unggah tersebut merupakan adegan yang diambil pada hari pertama proses syuting.

Baca Juga: Hanya dalam Dua Pekan 'Wednesday' Jadi Serial Terpopuler Ketiga Netflix dengan 752 Juta Jam Streaming

"Hari 1. Anak laki-laki kita #joker," ujar Todd, dikutip PortalLebak.com dari akun Instagramnya, 12 Desember 2022.

Pada postingan Todd itu menampilkan pemeran karakter Arthur Fleck alias Joker, yakni Joaquin Phoenix.

Dalam gambar teaser itu Joaquin tengah terbaring pasrah menjalani pencukuran rambut di wajahnya oleh seseorang yang dianggap sebagai petugas penjara Arkham Asylum.

Baca Juga: Trailer Terbaru 'Avatar: The Way of Water' Ungkap Bersatunya Suku Omaticaya dan Metkayina

Sejak sekuel pertama Joker rilis pada 2019 Joaquin bisa menjaga penampilan khas Arthur Fleck dengan fisik yang kurus.

Laporan Variety menyebut pada sekuel kedua Joker artis Lady Gaga akan bergabung beradu peran dengan Joaquin. Penyanyi wanita itu disebut akan memerankan penjahat wanita DC Comics, yakni Harley Quinn.

Todd Philips ditunjuk kembali menjadi pengarah gambar untuk sekuel kedua Joker setelah kesuksesannya membawa Joker (2019) ke 11 nominasi Piala Oscar, penghargaan tertinggi Golden Lion di Festival Film Venesia, dan puncak box office global dengan pendapatan 1.074 miliar dolar AS.

Baca Juga: Steven Caple Jr. Pimpin Pengarahan Gambar Transformers: Rise of the Beasts

Joker: Folie a Deux dijadwalkan meluncur secara teatrikal di bioskop pada 4 Oktober 2024, terhitung lima tahun setelah film pertama Joker yang juga rilis di bulan yang sama.***

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: Variety

Tags

Terkini

Terpopuler