Ketegangan dari Upaya Melarikan Diri Para Perampok di Poster Terbaru Money Heist Korea Bagian Kedua

- 18 November 2022, 13:19 WIB
Money Heist: Korea - Joint Economic Area bagian kedua
Money Heist: Korea - Joint Economic Area bagian kedua /Netflix/

PORTAL LEBAK - Jelang penayangan perdana serial televisi Money Heist: Korea bagian kedua, platform layanan streaming Netflix merilis poster terbaru serial tersebut.

Tiga poster terbaru yang diluncurkan sekaligus memperkenalkan bintang utama serial Money Heist: Korea seperti aktor Yoo Ji Tae, Kim Sung Oh, aktris Kim Yoon Jin, dan lainnya dalam potret ketegangan tembak-menembak.

Sama seperti serial original asal Spanyol 'Money Heist', 'Money Heist: Korea - Joint Economic Area' bercerita tentang sekelompok perampok anonim ambisius yang bersatu untuk perampokan besar-besaran di Korea Unified Mint.

Baca Juga: Film Terbaru SpongeBob Squarepants dan Avatar Sudah Kantongi Jadwal Rilis, Ini Bocorannya Lengkapnya

Mengutip dari Soompi, poster pertama menampilkan penyergapan oleh tim respons gabungan Korea Utara dan Korea Selatan terhadap sekelompok perampok yang beraksi di Unified Mint.

Pada poster kedua adegan tembak-menembak di lobi Mint menambah ketegangan aksi yang akan tersaji di musim kedua Money Heist Korea ini.

Karakter Berlin yang diperankan Park Hae Soo, Tokyo diperankan Jeon Jong Seo, dan perampok lainnya berusaha mati-matian bertahan dalam upaya melarikan diri dengan melawan pasukan penegak hukum yang mengepung mereka.

Baca Juga: Bruce Willis Hadapi Masa Sulit Sejak Mengidap Afasia, Sylvester Stallone: Sangat Menyedihkan

Tim satuan tugas yang dipimpin Seon Woo Jin (diperankan Kim Yoon Jin), Kepala tim negosiasi krisis, Cha Moo Hyuk (Kim Sung Oh), dan pimpinan Kementerian Sosial Korea Utara yang mencurigai keterlibatan Profesor, juga melancarkan serangan balik mengejar para perampok.

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x