9 Tahun Gal Gadot dengan Peran Diana Prince dan Fakta Penggarapan Wonder Woman 3 di Bawah Kendali James Gunn

- 14 Desember 2022, 16:41 WIB
Wonder Woman yang diperankan oleh aktris Gal Gadot
Wonder Woman yang diperankan oleh aktris Gal Gadot /Warner Bros. Pictures/

Ketika 'Batman v Superman' rilis di tahun 2016, Zack menganggap Gal adalah seorang aktris yang luar biasa. Dia memiliki kualitas magis yang membuatnya sempurna dengan peran superhero paling kuat di DC Comics.

Pada Desember 2020, Wonder Woman 3 diumumkan masuk dalam pembahasan produksi dan naskahnya dikerjakan kembali oleh Patty Jenkins, sutradara dua sekuel Wonder Woman sebelumnya.

Baca Juga: Trailer Terbaru 'Avatar: The Way of Water' Ungkap Bersatunya Suku Omaticaya dan Metkayina

Yang menambah intrik ekstra pada akhir trilogi Wonder Woman adalah faktor James Gunn, eksekutif baru DC Studios di divisi film dan TV yang bertanggung jawab atas proyek-proyek bersama Warner Bros. Pictures terkait DCEU.

Tim produksi DC Studios diketahui tengah mengebut pengerjaan Wonder Woman 3 meski ada isu pembatalan produksi tahun ini karena perombakan yang dilakukan CEO baru mereka, James Gunn dibantu rekannya Peter Safran.

James Gunn memiliki pengalaman menggarap proyek dunia superhero kompetitornya yakni Marvel Cinematic Universe (MCU).

Baca Juga: Goda Publik dengan Foto Joaquin Phoenix, Sutradara Todd Phillips Mulai Garap Joker 2

Dia pernah menulis dan memproduksi dua sekuel pertama Guardians of the Galaxy, dan sempat dipecat Marvel Studios dari proyek ketiga Guardians of the Galaxy karena gurauan bernuansa vulgar di Twitter. Namun dipekerjakan kembali pada Februari 2019.

Gunn dan Safran disebut memiliki banyak fokus pada kembalinya Henry Cavill sebagai Superman, debut Dwayne Johnson sebagai Black Adam, dan tidak lupa merealisasikan Gal pada semua proyek yang bersinggungan dengan Wonder Woman.

Berbeda dengan film pertamanya, proyek kedua dari spin off Wonder Woman telah mengalami masa sulit. Film berjudul 'Wonder Woman 1984' (2021) mengalami penurunan pendapatan dibandingkan 'Wonder Woman' (2017).

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: Collider


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x