Pangeran Harry dan Meghan Markle Dapat Penghargaan Karena Cuma Punya 2 Anak Sehingga Tak Merusak Bumi

- 12 Juli 2021, 08:32 WIB
Pangeran Harry dan Meghan Markle saat wawancara bersama Oprah Winfrey .
Pangeran Harry dan Meghan Markle saat wawancara bersama Oprah Winfrey . /Foto: instagram/@meghanmarkle_official/

Population Matters berharap, keputusan Pangeran Harry dan Meghan Markle untuk hanya memiliki keluarga kecil akan mendorong warga Inggris untuk melakukan hal yang sama.

“Kami mengapresiasi Duke dan Duchess (Pangeran Harry dan Meghan Markle) atas keputusan serta dorongan yang mereka lakukan bahwa keluarga kecil juga merupakan keluarga bahagia,” ucap People Matters lewat pernyataan resmi.

Baca Juga: Meghan Markel Melahirkan Bayi Perempuan, Pangeran Harry Menamai Sang Anak dari Perpaduan Nama Ratu Elizabeth d

Keputusan Pangeran Harry dan Meghan Markle untuk hanya memiliki dua anak saja sudah diungkapkan sejak tahun 2019 silam lewat wawancara dengan majalah British Vogue.

Bulan lalu, tepatnya di tanggal 4 Juni 2021, Pangeran Harry dan Meghan Markle menyambut kelahiran anak kedua sekaligus putri pertama mereka yaitu Lilibet Diana Mountbatten-Windsor.

Sementara di tanggal 6 Mei 2019, anak pertama Pangeran Harry dan Meghan Markle yang merupakan seorang putra lahir.

Anak pertama Pangeran Harry dan Meghan Markle diberi nama Archie Mountbatten-Windsor.

Baca Juga: Museum Madame Tussauds Pindahkan Patung Lilin Pangeran Harry dan Meghan dari Kluster Bangsawan

Artikel ini telah tayang sebelumnya di Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dengan judul: "Cuma Mau Punya 2 Anak, Pangeran Harry dan Meghan Markle Dapat Penghargaan dari Badan Amal Inggris"

Pujian terhadap Pangeran Harry dan Meghan Markle dari Population Matters ini untuk pertama kalinya sejak kejadian Megxit.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x