Arkeolog Temukan Situs Perburuan Ritual di Gurun Yordania dari 7.000 Sebelum Masehi

- 24 Februari 2022, 10:00 WIB
Nayef al Fayez, Menteri Pariwisata Yordania berdiri di samping dua patung yang ditemukan oleh para arkeolog di gurun tenggara Yordania selama konferensi pers di Amman, Yordania, 22 Februari 2022.
Nayef al Fayez, Menteri Pariwisata Yordania berdiri di samping dua patung yang ditemukan oleh para arkeolog di gurun tenggara Yordania selama konferensi pers di Amman, Yordania, 22 Februari 2022. /Foto: REUTERS/MUATH FREIJ/

PORTAL LEBAK - Para arkeolog menemukan situs zaman batu yang berasal dari 7.000 Sebelum Masehi, di gurun terpencil di Yordania.

Terdapat struktur yang menunjukkan manusia sedang mengumpulkan dan berburu rusa jauh lebih awal, dari yang diperkirakan sebelumnya.

Tim ahli Prancis dan Yordania juga menemukan lebih dari 250 artefak di situs tersebut, termasuk patung-patung hewan yang sangat indah.

Baca Juga: Arkeolog Turki Temukan 10 Relief Topeng di Blok Teater Situs Kota Kuno Paling Suci Castabala

Patung ini mereka yakini digunakan dalam ritual untuk memanggil kekuatan supranatural agar perburuan berhasil.

Benda-benda tersebut, termasuk dua patung batu dengan ukiran wajah manusia, termasuk di antara beberapa karya seni tertua yang pernah ditemukan di Timur Tengah.

"Ini adalah situs unik di mana sejumlah besar rusa diburu dalam ritual yang kompleks. Tidak ada saingan di dunia sejak zaman batu," kata Wael Abu Azizeh, co-direktur tim arkeologi Prancis.

Baca Juga: Arkeolog Temukan Tablet Tanah Liat Dari Peradaban Elam di Situs Terkenal di Kota Burnt

Para ahli menemukan dinding batu panjang yang menyatu sepanjang beberapa kilometer, yang digunakan untuk menjebak kijang ke area terbatas di mana mereka bisa diburu dengan lebih mudah.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x