Kebakaran Kebon Kopi Rangkasbitung, 1 Orang Nenek Tak Tertolong

- 13 Februari 2021, 18:39 WIB
Kebakaran di kawasan Kebon Kopi Rangkasbitung
Kebakaran di kawasan Kebon Kopi Rangkasbitung /Foto : akun Instagram @bpbd.lebak /

PORTAL LEBAK - BPBD Kabupaten Lebak menerima laporan bahwa telah terjadi Kebakaran di Kebon Kopi Kelurahan Muara Ciujung Timur, Kecamatan Rangkasbitung Lebak-Banten pada pukul 00.30 WIB dini hari, Sabtu 13 Februari 2021.

Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Lebak segera bergerak ke lokasi dan membawa mobil tangki air untuk suplai air ke Mobil Damkar.

Pihak BPBD mengungkapkan bahwa upaya pemadaman api dilakukan dengan mengerahkan 3 mobil damkar 2 mobil dari Damkar Lebak, 1 di bantu Damkar Pandeglang. Juga di bantu oleh TNI, Polri dan masyarakat sekitar. Proses pemadaman berlangsung sekira 4 jam.

Baca Juga: 12 Pengendara Moge Langgar Aturan Ganjil Genap Tertangkap, 3 Orang Diberi Sanksi

Baca Juga: Kasus Rombongan Moge Terobos Ganjil Genap, Kapolresta Bogor Kota: Sedang Ditelusuri dan Dalam Penyelidikan

"Penyebab pasti Kebakaran masih dalam penyelidikan Sat Reskrim Polres Lebak, namun ada keterangan saksi api diduga berasal dari lilin tempat penyimpanan altar (tempat persembahyangan)," tulis akun Instagram @bpbd.lebak.

Dalam kejadian tersebut, 2 rumah hangus (Rusak berat), 1 rumah Rusak Ringan dan 1 orang tidak bisa menyelamatkan diri di karnakan (lumpuh) korban a.n Hiu Rustiyanti Meninggal Dunia. Kedua rumah tersebut milik The Sian Kim dan Ci Amoy. Keduanya masih bersaudara.

Saat itu, Chung Chin yang tinggal bersama The Sian Kim tengah tertidur pulas. Kondisinya yang lumpuh membuatnya tak bisa berbuat banyak saat api dengan cepat membakar seluruh isi rumah.

Baca Juga: [BREAKING NEWS] Kebakaran di Pemukiman Warga, Kebon Kopi Dekat Pasar Rangkasbitung

Halaman:

Editor: Didin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x