Dalami Insiden Kebakaran UPS RSUD Dr. Adjidarmo, Polisi Periksa Beberapa Saksi

- 3 November 2020, 10:46 WIB
RSUD Dr. Adjidarmo  Rangkasbitung, Senin 2 November 2020.
RSUD Dr. Adjidarmo Rangkasbitung, Senin 2 November 2020. /Foto: Portal Lebak/Jumri/

Sumarni, salah seorang keluarga pasien RSUD Dr. Adjidarmo Rangkasbitung berharap kejadian serupa tak terulang kembali sehingga pelayanan tetap berjalan.

"Kasihan orang tua kami yang sedang sakit, semoga kejadian ini tak mempengaruhi layanan di RSUD Dr. Adjidarmo saat ini," katanya.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 Sudah Dibuka, Daftar Lewat Sini!

Untuk diketahui, baterai UPS di ruang radiologi RSUD Dr. Adjidarmo Rangkasbitung terbakar pada Minggu 1 November 2020 sekira pukul 18.30 WIB.

Terbakarnya baterai UPS tersebut menyebabkan adanya kepulan asap yang memenuhi ruangan tersebut.

Baca Juga: Seberapa Hebat Kamu Perjuangkan Cintamu? Berani Apel Anak Kapolri?

Akibatnya, para pasien yang berada di ruang IGD langsung dievakuasi ke luar gedung Rumah Sakit.

Beruntung, saat kejadian berlangsung tidak ada korban jiwa karena api pada baterai tersebut dapat dimatikan oleh pegawai rumah sakit dan juga Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Lebak.***

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah