Panglima TNI Terima Penyerahan Jabatan Danjen Akademi TNI Marsdya TNI Tamsil Gustari Malik yang Purna Tugas

- 1 Juni 2021, 14:52 WIB
Panglima TNI Terima Penyerahan Jabatan Danjen Akademi TNI
Panglima TNI Terima Penyerahan Jabatan Danjen Akademi TNI /Foto : Puspen TNI/

 

PORTAL LEBAK - Penyerahan jabatan Danjen Akademi TNI Marsdya TNI Tamsil Gustari Malik yang purna tugas atau pensiun langsung diterima Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.

Panglima TNI memimpin upacara sekaligus menerima penyerahan jabatan Komandan Jenderal (Danjen) Akademi TNI Marsdya TNI Tamsil Gustari Malik bertempat di Subden Denma Mabes TNI, Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin 31 Mei 2021.

Penyerahan Jabatan Danjen Akademi TNI tersebut  sesuai  Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/1166/V/2021 tanggal 25 Mei 2021.

Baca Juga: Oknum Polisi di Lampung Lakukan Pungli, Ditangkap Propam Mabes Polri

Pada pelaksanaan upacara, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menerima secara langsung penyerahan Pusara Akademi TNI Bhineka Eka Bhakti dari pejabat lama Danjen Akademi TNI Marsdya TNI Tamsil Gustari Malik. 

Menurut Kabidpenum Puspen TNI, Kolonel Laut (KH) Dr. Drs. Edys Riyanto, M.Si. ini berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/435/V/2021 tanggal 25 Mei 2021, Marsdya TNI Tamsil Gustari Malik, S.E., M.M., selanjutnya akan menjadi Pati Mabes TNI AU (dalam rangka pensiun).

Usai acara penyerahan jabatan, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memberikan cinderamata kepada Marsdya TNI Tamsil Gustari Malik atas jasa dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Danjen Akademi TNI.

Baca Juga: Bingkai Foto Peringati Hari Lahir Pancasila, Ini Koleksi Ciamik nan Lengkap

Halaman:

Editor: Didin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah