Hari Anak Nasional, Presiden Jokowi Tertawa ditanya: 'Nggak Pernah Libur Yaa Pak?'

- 23 Juli 2021, 15:45 WIB
Anak-anak dari Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sudimara, Cilongok, Banyumas, Jawa Tengah, dapat berdialog dengan Presiden Jokowi yang berdialog dari Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat (23/07/2021).
Anak-anak dari Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sudimara, Cilongok, Banyumas, Jawa Tengah, dapat berdialog dengan Presiden Jokowi yang berdialog dari Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat (23/07/2021). /Foto: setkab.go.id/Humas/

PORTAL LEBAK - Puncak peringatan Hari Anak Nasional 2021 dilaksanakan melalui virtual antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama anak-anak sekolah dasar.

Anak-anak dari Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sudimara, Cilongok, Banyumas, Jawa Tengah, dapat berdialog dengan Jokowi yang juga kepala negara.

“Pak, kalau jadi Presiden, enggak ada liburnya toh, Pak?” tanya anak yang spontan bertanya dan disambut gelak tawa dari Presiden Jokowi.

Baca Juga: Masa PPKM Level 4: Polres Lebak Gandeng GP Ansor, Jarum dan Kumala Salurkan Bansos

Dialog ini mengalir setelah sebelumnya, siswi bernama Amanda bertanya soal tugas-tugas seorang Presiden.

Pertanyaan itu pun langsung disambar anak-anak lainnya, yang menilai jika menjadi seorang Presiden itu melelahkan.

“Pak, kalau jadi presiden, ngapain aja?” tanya Amanda, seperti PortalLebak.com kutip dari setkab.go.id, Jumat 23 Juli 2021.

Baca Juga: Banjir Besar di China Tengah 33 Tewas, Puluhan Ribu Warga Diungsikan Saat Badai Menyebar

Presiden Jokowi pun tak segan-segan menjawab, pertanyaan polos anak-anak, dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x