Gebyar Vaksinasi Dosis Pertama Sinopharm Targetkan 900 Penyandang Disabilitas Kota Surabaya

- 31 Agustus 2021, 13:29 WIB
Petugas melayani warga penyandang disabilitas yang didampingi pendampingnya, saat proses vaksinasi pada Gebyar Vaksinasi Penyandang Disabilitas Provinsi Jawa Barat di Kampus SLBN Cileunyi, Kabupaten Bandung, Sabtu 28 Agustus 2021.
Petugas melayani warga penyandang disabilitas yang didampingi pendampingnya, saat proses vaksinasi pada Gebyar Vaksinasi Penyandang Disabilitas Provinsi Jawa Barat di Kampus SLBN Cileunyi, Kabupaten Bandung, Sabtu 28 Agustus 2021. /Sam / Jurnal Soreang/

Gebyar vaksinasi besok menargetkan sekitar 900 warga kota Surabaya dengan pemberian dosis pertama vaksin jenis Sinopharm yang memang diberikan khusus kepada penyandang disabilitas.

“Target kita selama penyelenggaraan gebyar vaksinasi nanti sekitar 900 orang penyandang disabilitas, itu sesuai dengan data yang kita miliki. Jadi, sudah kita data pesertanya,” ungkap Rini.

Baca Juga: KPK Resmi Tetapkan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari Jadi Tersangka bersama 19 Orang Lainnya

Peserta vaksinasi perlu memperhatikan beberapa syarat sebelum datang, diantaranya, membawa fotocopy KTP atau surat domisili dari kantor Kelurahan atau Desa di seluruh kota Surabaya.

Kemudian, peserta vaksinasi juga harus membawa surat pengantar dari TP PKK Kelurahan dan lembar skrinner.

Rini juga berpesan kepada peserta vaksinasi agar hadir sesuai jadwal yang sudah ditentukan. Karena nanti pihak Kecamatan akan menyediakan kendaraan untuk mobilitas ke lokasi vaksinasi.

Baca Juga: Semua Atlet Paralimpiade Tokyo 2020 Dapat Bonus, Ni Nengah Widiasih Sudah Pasti Terima Rp2,5 Miliar

Untuk memberi rasa nyaman kepada peserta vaksinasi, satu peserta diperbolehkan ditemani satu orang pendamping.

Kebijakan ini mungkin sudah diprediksi tidak akan membuat kerumunan orang di lokasi, karena menurut Rini adanya pendamping yang mengetahui kebutuhan peserta yang merupakan penyandang disabilitas akan mempercepat proses pelaksanaan vaksinasi.***

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: surabaya.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x