Buya Ahmad Syafii Maarif Meninggal Dunia, Ucapan Duka Berdatangan Dari Berbagai Kalangan

- 27 Mei 2022, 12:55 WIB
Buya Ahmad Syafii Maarif meninggal dunia.
Buya Ahmad Syafii Maarif meninggal dunia. /Foto: Twitter/@muhammadiyah/

"Semoga almarhum husnul khatimah dan diberikan ketabahan bagi keluarga yang ditinggalkan," ungkap Admin Twitter @muhammadiyah.

Kabar duka ini pun dikemukakan oleh Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menko Polhukam) Mahfud MD.

Baca Juga: Pohon Tertua di Dunia Terdapat di Chili, Maknai Kehidupan: Usianya Lebih dari 5 Ribu Tahun

"Inna lillah wa inna ilaihi raji'un. Tlh wafat Buya Ahmad Syafii Maarif, mantan Ketua PP Muhammadiyah pada hari ini jam 10.15 di Yogyakarta," ungkap Mahfud MD, dikutip PortalLebak.com dari cuitannya di Twitter.

"Ummat Islam dan bangsa Indonesia kehilangan lagi salah seorang tokoh besarnya. Semoga Buya Syafii diampuni segala dosanya dan mendapat surga-Nya," harap Mahfud.

Ratusan ucapan duka dan doa pun mengalir dari banyak pihak, selain para pengurus PP Muhammadiyah, para Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) pun menyatakan rasa dukanya.

Baca Juga: Replika Mobil Formula E, Akan Dipajang di Bunderan HI Saat Car Free Day

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun .. Turut berduka cita sedalam-dalamnya atas berpulangnya Buya Syafii Maarif," ujar Mantan Menteri Kelaulatan dan Perikatan Susi Pudjiastuti.

"Semoga semua amal ibadah beliau diterima di sisi-Nya .. Aamiin aamiin YRA," doa Susi yang dicuit melalui aku Twitter @susipudjiastuti.***

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah