Eril Masih Hilang, Ridwan Kamil dan Keluarga Tiba di Indonesia dan Minta Diberi Waktu Privasi

- 4 Juni 2022, 00:52 WIB
Suasana Gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat setelah Ridwan Kamil tiba di Indonesia.
Suasana Gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat setelah Ridwan Kamil tiba di Indonesia. /YouTube Intens Investigasi./

Erwin Muniruzaman menyatakan, Ridwan Kamil segera kembali beraktivitas dan berdinas sebagai Gubernur Jawa Barat dalam waktu tidak terlalu lama.

Meski demikian sementara ini, pihak keluarga meminta ruang waktu dan privasi.

Baca Juga: Selain Bonus, Ini Flexible Employee Benefit untuk Meningkatkan Kinerja Karyawan

"Tapi untuk sementara ini kami mohon ruang waktu dan ruang privasi," papar Erwin, dilansir PortalLebak.com dari Antara.

Sepekan terakhir, Ridwan Kamil berada di kota Bern, Swiss, untuk mencari anaknya, Emmeril Kahn Mumtadz alieas Eril, yang hilang di Sungai Aare, pada Kamis 26 Mei 2022.

Setelah beberapa hari pencarian dan belum menemukan hasil, sejumlah pihak menggelar doa bersama dan salat ghaib untuk Eril.

Baca Juga: Ini Alasan Kunjungan Ke-10 Tom Cruise ke Korea Selatan Diundur dari Bulan Mei Menjadi Juni

Salat gaib tak hanya digelar di Jawa Barat, dari Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga menghimbau seluruh masjid di Jakarta menggelar salat Ghaib.

Meski keluarga Ridwan Kamil sudah ikhlas setelah Eril belum ditemukan di lokasi kejadian perkara, pencarian putra pertamanya tetap berlangsung.

Hal ini diungkapkan Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo yang menyatakan pencarian Eril di Sungai Aare, Swiss terus dijalankan.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x