Turnamen Malaysia Open dan Malaysia Masters Ditunda, BWF Umumkan Jadwal Baru

- 20 Februari 2021, 13:55 WIB
Ilustrasi bulu tangkis.
Ilustrasi bulu tangkis. /Foto: ANTARA FOTO/Maha Eka Swasta/

PORTAL LEBAK – Turnamen Malaysia Open dan Malaysia Masters 2021 resmi ditunda oleh Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) pada Jumat 19 Februari 2021.

Malaysia Open sejatinya dilaksanakan pada 31 Maret- 4 April di Kuala Lumpur. Sementara pelaksanaan Malaysia Masters awalnya akan diselenggarakan pada 6-11 April 2021.

Malaysia Masters dan Malaysia Open merupakan turnamen yang masuk perhitungan kualifikasi Olimpiade Tokyo.

Baca Juga: Ikatan Cinta 20 Februari 2021: Mateo Ditangkap, Perbuatan Elsa Selama Ini Akan Terbongkar?

Baca Juga: Bagi Warga Lanjut Usia, Ini Dua Alur Pendaftaran Vaksinasi Covid-19

Namun, akibat pandemi COVID-19 BAM memilih menunda pelaksanaan turnamen BWF World Tour Super 750 dan Super 500 itu.

Kenny Goh selaku Sekretaris Jenderal Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) dalam pemberitaan sebelumnya sudah memberikan bocoran tentang kemungkinan penundaan turnamen.

“Kami sedang berbicara dengan BWF untuk melihat apakah kami bisa menunda turnamen ini, kami menunggu keputusan,” kata Goh.

Baca Juga: Sabtu ini Curah Hujan Jakarta Masih Tinggi, Semua Siaga Banjir

Baca Juga: Sinopsis Film Stand By me Doraemon 2, Tayang di Bioskop Indonesia

“waktunya terlalu singkat bagi kami sebagai tuan rumah, karena ada banyak prosedur yang harus diatur dan akan melibatkan instansi lain,” lanjutnya.

Waktu yang tersisa satu bulan dianggap tidak cukup untuk mempersiapkan seluruh protokol kesehatan Covid-19 untuk Malaysia Open 2021.

Dilihat dari sisi finansial, Goh juga memperkirakan akan terjadi pembengkakan anggaran untuk menunjang fasilitas yang akan digunakan.

Baca Juga: 12 Restoran Korea di Jakarta Bagi Kamu Pecinta Kuliner, Layak Dikunjungi

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Nagita Slavina Idolakan Arya Saloka

“Ini akan memakan waktu. Selain itu, biaya yang harus kami keluarkan juga lebih banyak untuk menggelar sebuah turnamen dengan sistem bubble,” lanjut Goh.

“Kami harus memastikan pembatasan jarak di setiap tempat seperti hotel, bahkan transportasi, semua ini menimbulkan biaya tambahan,” ucap Goh lagi.

BWF telah menghadapi banyak pmbatalan dalam kalender kejuaraan 2021, sebelumnya kejuaraan German Open 2021 juga dipastikan batal digelar karena pembatasan ruang gerak yang diberlakukan di German.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea ‘The Penthouse 2: War In Life’, Tayang Perdana 19 Februari 2021

Baca Juga: Ririe Fairus Ceritakan Luka Hatinya Akibat Pendam Perselingkuhan Suaminya Selama 2 Tahun

Sementara itu BWF telah mengumumkan jadwal baru untuk Malaysia Open. Turnamen tersebut akan dilaksanakan pada 25-30 Mei 2021, sedangkan untuk Malaysia Masters 2021 pelaksanaanya akan ditunda hingga batas waktu yang belum ditentukan.

“BWF mengumkan perubahan pada kalender turnamen BWF World Tour 2021,” bunyi pernyataan BWF yang dirilis pada Jumat 19 Februari 2021.

Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia telah membuat keputusan melalui konsultasi dan kolaborasi dengan BWF.

Baca Juga: Cathrine Wilson Ungkap Keinginan Menikah Lagi Setelah Bebas Dari Penjara

Baca Juga: Cheetos Berhenti Produksi? Tenang Kamu Bisa Bikin Sendiri di Rumah Pakai Resep Ini

“Malaysia dan Singapura melihat situasi Covid-19 yang masih berlangsung dan berharap turnamen ditunda,” kata pernyataan BWF.

Sementara itu, BWF mengonfirmasi Indonesia Masters dan Indonesia Open 2021 juga akan ditunda.

Awalnya Indonesia Masters diglelar pada 1-6 junni dan Indonesia Open akan digelar pada 8-13 Juni 2021.***

 

Editor: Didin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x