Persija Jakarta Juara Piala Menpora 2021, Skor 2-1 Lawan Persib Bandung

- 26 April 2021, 02:21 WIB
Pemain Persija mengangkat trofi Piala Menpora usai mengalahkan Persib Bandung pada pertandingan leg dua final Piala Menpora di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (25/4/2021). Pada pertandingan tersebut Persija menang dengan skor 2-1 atau menang agregat 4-1.
Pemain Persija mengangkat trofi Piala Menpora usai mengalahkan Persib Bandung pada pertandingan leg dua final Piala Menpora di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (25/4/2021). Pada pertandingan tersebut Persija menang dengan skor 2-1 atau menang agregat 4-1. /Foto: ANTARA FOTO/MOHAMMAD AYUDHA/

PORTAL LEBAK - Persija Jakarta membuktikan diri, bahwa skuad asal ibu kota Jakarta menjadi jawara nomor satu dalam turnamen sepakbola piala Menpora 2021.

Persija mengalahkan Persib Bandung dengan angka 2-1, setelah digelarnya pertandingan final leg kedua piala Menpora 2021, di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu 25 April 2021 malam.

Pada 15 menit di awal babak pertama, laga berlangsung sengit, karena kedua tim saling menyerang untuk bisa memenangkan laga penentu, babak final leg kedua.

Baca Juga: Kepala BIN Papua yang ditembak tewas oleh KKB Segera Dievakuasi ke Timika

Peluang Persija menang lebih awal, sempat pupus. Pasalnya, tendangan punggawa Persija Taufik Hidayat yang telah berhadapan dengan kiper Persib, I Made Wirawan, berhasil ditepis kiper, kedudukan 0-0.

Pada menit ke-21, pemain Persib Bayu Fiqri, mendapat kartu merah dari wasit setelah akumulasi dua kartu kuning, karena melakukan pelanggaran keras terhadap pemain Persija. Persib pun kehilangan satu pemainnya.

Permainan pun tampak timpang, setelah Persib hanya berlaga dengan 10 anggota tim. Sehingga permainan pun kurang menarik, ini dipengaruhi Persija yang telah unggul 2-0 pada final leg pertama.

Baca Juga: [Update] KRI Nanggala 402: Menteri Pertahanan Prabowo Subianto Berduka, Ini Daftar ABK yang Dinyatakan Gugur

Seperti PortalLebak.com kutip dari Antara, Senin 26 April 2021, Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan menunggu ada tekanan dari pemain Persib yang masih berhati-hati keluar menyerang ke pertahanan lawan.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x