Formula Satu F1: Verstappen Menang Beruntun di Grand Prix Belanda

- 5 September 2022, 06:37 WIB
Pembalap Red Bull Max Verstappen merayakan di podium dengan trofi setelah memenangkan Grand Prix Belanda, bersama pebalap Mercedes George Russell dan pebalap Ferrari Charles Leclerc di tempat kedua. Formula Satu F1 - Grand Prix Belanda - Sirkuit Zandvoort, Zandvoort, Belanda - 4 September 2022.
Pembalap Red Bull Max Verstappen merayakan di podium dengan trofi setelah memenangkan Grand Prix Belanda, bersama pebalap Mercedes George Russell dan pebalap Ferrari Charles Leclerc di tempat kedua. Formula Satu F1 - Grand Prix Belanda - Sirkuit Zandvoort, Zandvoort, Belanda - 4 September 2022. /Foto: Reuters/Yves Herman/

PORTAL LEBAK - Pebalap Formula Satu dari tim Red Bull, Max Verstappen, memenangkan Grand Prix Belanda untuk tahun kedua berturut-turut, pada hari Minggu, 4 September 2022.

Kemenangan diraih Max Verstappen di 'rumahnya' sendiri dan berada di posisi terdepan dalam klasemen Formula Satu F1.

Situasi kemenangan yang dinilai epik ini membuat para penggemar liar dan Max Verstappen memimpin kejuaraan dunia Formula Satu jadi tiga angka.

Baca Juga: Formula Satu F1: Verstappen Tercepat Tapi Sainz Rebut Posisi Pole di Grand Prix Belgia

Verstappen bahkan menambahkan poin bonus di lap tercepat, saat George Russell finis kedua untuk Mercedes dan pebalap Ferrari Charles Leclerc menyelesaikan podium di Zandvoort.

"Mereka memberikan segalanya kepada kami, tetapi kami membuat keputusan yang tepat," kata Max Verstappen melalui radio.

Dia merayakan kemenangan keempatnya secara berturut-turut, dan yang ke-10 dalam 15 balapan sehingga unggul 109 poin di puncak Formula Satu F1.

Baca Juga: Formula Satu F1: Charles Leclerc Tawarkan Tim Ferrari Kejayaan Kembali

"Selalu istimewa untuk memenangkan grand prix di kandang Anda, tahun ini saya harus bekerja lebih keras lagi," tambah Max Verstappen.

Saat itu, tribun kemenangan F1 penuh dengan penggemar berbaju oranye - sebagian besar dari 105.000 penonton - menjadikannya pesta yang luar biasa semarak.

Leclerc dan rekan setim Verstappen dari Meksiko, Sergio Perez, memiliki poin yang sama di posisi kedua secara keseluruhan, pebalap Ferrari itu unggul kemenangan di 7 putaran tersisa, tetapi gelar kedua Verstappen terlihat hanya formalitas.

Baca Juga: Mimpi Buruk Menghantui Tim Ferrari saat Max Verstappen Menang Formula Satu F1 di Gran Prix Hungaria

Dilansir PortalLebak.com dari Reuters, dalam klasemen konstruktor, tim pembalap Red Bull mengoleksi 511 poin, sedangkan tim Ferrari meraih 376 poin.

Juara dunia tujuh kali Mercedes Lewis Hamilton berada di urutan keempat, pembalap Inggris itu marah pada timnya setelah memimpin balapan yang mungkin dia menangkan.

Tetapi Lewis Hamilton terganjal waktu safety car dan strategi ban dari tim Mercedes yang membuatnya menggunakan ban lebih lambat, daripada saingannya.

Baca Juga: Nirvana Menang Atas Gugatan Pemasangan Gambar Bayi Telanjang di Cover Album 'Nevermind'

"Aku tidak percaya kalian," kata Lewis Hamilton melalui radio, dengan sumpah serapah memenuhi gelombang udara.

Pembalap Mercedes itu telah menjalankan strategi satu-dua untuk pertama kalinya musim ini, sedangkan Verstappen merencanakan strategi dua.

Namun, periode safety car virtual yang dipicu oleh Yuki Tsunoda dari AlphaTauri mengubah itu, Verstappen melakukan strategi di pitstop dan Hamilton mengeluh bahwa harapannya untuk menang telah "pupus".

Baca Juga: Lembaga Survei Idonesia LSI: Harga BBM Naik, Tingkat Kepuasan Atas Kerja Presiden Jokowi Tetap Tinggi

Tsunoda telah berhenti di sisi trek pada ke-44 dari 72 lap, dia mengeluhkan roda tidak dipasang dengan benar.

Tim Tsunoda padahal telah memberitahu bahwa itu aman, dia pergi lagi dan akhirnya kembali ke pit untuk mengganti ban dan memeriksa sabuk pengaman sebelum membalap kembali -- dan dia memutuskan berhenti balapan.***

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah