Timnas Indonesia U-17 Pindah TC ke Bali untuk Melakoni Dua Laga Uji Coba, Hadapi Barcelona pada 2 Agustus

- 30 Juli 2023, 08:50 WIB
Untuk Sebuah Harga Diri! Bima Sakti Tegaskan Hal Ini Kepada Skuad Tim U 17 Piala Dunia 2023
Untuk Sebuah Harga Diri! Bima Sakti Tegaskan Hal Ini Kepada Skuad Tim U 17 Piala Dunia 2023 /Foto: Instagram.com/bimasakti_tukiman/

PORTAL LEBAK - Hari ini, 30 Juli 2023, tim nasional Indonesia U-17 pindah lokasi tranning center (TC) atau pemusatan latihan ke Provinsi Bali, sekaligus persiapan menghadapi pertandingan uji coba.

Timnas Indonesia U-17 dijadwalkan akan menggelar laga uji coba melawan tim akademi dari Spanyol, Barcelona Juvenil A U-18 dan tim akademi dari Jepang, Kashima Antlers.

Pelatih timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, mengatakan tim asuhannya diagendakan langsung mempersiapkan diri jelang pertandingan uji coba yang dimulai pada 2 Agustus mendatang.

Baca Juga: Gibran Larang Acara Musik di Stadion Manahan Demi Piala Dunia U-17 2023, Izin Terakhir untuk Konser Dewa 19

"Hari Minggu kami akan pindah latihan. Pindah ke Bali karena tanggal 2 rencananya akan bertanding melawan Barcelona U-18 (Juvenil A), kemudian pada tanggal 5 melawan Kashima Antles tim dari Jepang," kata Bima Sakti, dikutip PortalLebak.com dari ANTARA, 30 Juli 2023.

Dijelaskan Bima Sakti, laga uji coba Agustus mendatang dimaksudkan untuk menambah jam terbang dan meningkatkan mental para pemain demi menghadapi Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.

Nanti kami melawan tim Eropa, walaupun klub paling tidak buat pemain lebih baik karena ketemu pemain-pemain Eropa dan Asia yang pasti nanti di Piala Dunia U-17 juga bertemu melawan pemain yang sama," jelasnya.

Baca Juga: Kunjungan 5 Hari FIFA ke Indonesia Akhir Pekan Ini Menilai Kesiapan Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023

Timnas Indonesia U-17 akan mengusung nama Tim Garuda United U-17 saat menghadapi Barcelona Juvenil A dan Kashima Antlers dengan alasan menghindari hukuman FIFA karena tim nasional menggelar uji coba melawan sebuah klub sepak bola.

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x