Film Harry Potter Berulang Tahun Ke 20, Ada Kuis Berhadiah Untuk Para Penggemar

- 20 Mei 2021, 21:25 WIB
Dokumentasi Tokoh utama Film Harry Potter; Daniel Radcliffe, menghadiri pemutaran perdana film 'Harry Potter and the Order of the Phoenix' di Teater Grauman's Chinese, di Hollywood, Amerika Serikat (08/07/2007).
Dokumentasi Tokoh utama Film Harry Potter; Daniel Radcliffe, menghadiri pemutaran perdana film 'Harry Potter and the Order of the Phoenix' di Teater Grauman's Chinese, di Hollywood, Amerika Serikat (08/07/2007). /Foto: REUTERS/Phil McCarten/

Otoritas WarnerMedia menyatakan tamu kejutan ini sebagai bagian dari permainan bersama di mana para penggemar Potter, dapat mengambil bagian dalam acara itu.

Acara spesial tersebut akan disiarkan di HBO MAX, Cartoon Network dan TBS akhir tahun ini.

Baca Juga: HUT Kodam III Siliwangi, Danrem 061 SK Santuni Yatim dan Disabilitas di Bogor

Film "Harry Potter and the Sorcerer's Stone," merupakan adaptasi film Serial terlaris pertama J.K. Rowling, yang dirilis pada November 2001.

Selanjutnya, delapan film Harry Potter menjadi salah satu waralaba film terbesar di dunia, meraup sekitar $7,7 miliar atau Rp101 triliun, di box office global.

Adapun jawaban atas pertanyaan-pertanyaan di awal berita ini yakni; Gryffindor adalah siswa di salah satu dari empat rumah Hogwarts, sekolah asrama untuk calon penyihir yang dihadiri Harry.

Baca Juga: Pembakaran Polsek Candipuro, Polisi: Tahanan Tidak Ada yang Kabur

Sementara Dementor adalah makhluk terbang layang, makhluk mirip hantu yang memakan kebahagiaan manusia.

Sementara Severus Snape, seorang profesor di Hogwarts, adalah Pangeran Berdarah-Campuran. Dan Ollivanders adalah toko tongkat di Diagon Alley di London.***

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah