PORTAL LEBAK - Semua anggota grup Kpop MOMOLAND telah memutuskan untuk meninggalkan agensi mereka MLD Entertainment.
Keputusan ini dilakukan para anggota MOMOLAND, setelah menandatangani kesepakatan eksklusif yang mereka lakukan.
Pasalanya, MOMOLAND dan MLD Entertainment telah bekerja sama selama 7 tahun, kontrak berakhir pada hari Jumat 27 Januari 2023.
Baca Juga: Perampasan Budaya Dinilai Masalah Besar Di KPop, Ini Alasan Mantan Anggota MOMOLAND Daisy
MLD Entertainment terbuka dan menginformasikan bahwa semua anggota MOMOLAND dinyatakan telah keluar dari agensi.
Setelah diskusi panjang, dilansir PortalLebak.com dari Soompi, kedua belah pihak sepakat untuk mengakhiri kontrak.
"Setelah diskusi ekstensif dengan MOMOLAND (Hyebin,Jane, Nayun, JooE, Ahin, dan Nancy), kami menghormati pandangan semua orang dan setuju untuk mengakhiri kontrak eksklusif di akhir periode kontrak," ujar agensi MOMOLAND.
Baca Juga: Miris, UI Idol KPop Wanita Populer yang Belum Pernah Menerima Daesang Award di 'Seoul Music Awards'
Menurut MLD Entertainment, ada kemungkinan para anggota MOMOLAND akan terus berlanjut sebagai grup bahkan setelah masing-masing menemukan agensi baru karena mereka belum mengonfirmasi perpisahan mereka.
“Kami dengan tulus berterima kasih kepada para penggemar yang mengapresiasi dan mendukung MOMOLAND,” ujarnya.