Kerja Sama Langka, Kementerian Kesehatan Israel Berencana Vaksinasi Para Pekerja Palestina

- 20 Februari 2021, 18:45 WIB
Pekerja Palestina mengantri di perbatasan Israel
Pekerja Palestina mengantri di perbatasan Israel /Foto: Twitter/ @edrormba/

Baca Juga: Kabar Cheetos, Lays, dan Doritos Tak Diproduksi Lagi, Netizen: Buat Seperti Lays Cuma Ganti Merk Gak Apa Deh!

Sebelumnya, pemerintah Israel telah menerima 100.000 vaksin Moderna di awal tahun, namun menurut juru bicara kementerian kesehatan Israel vaksin tersebut belum sempat didistribusikan.

Vaksin Moderna disimpan di unit logistik Teva Pharmaceutical Industries yang letaknya berada dekat bandara Ben-Gurion.

Mengenai jumlah pekerja Palestina yang akan divaksinasi, kementerian kesehatan baik dari Israel maupun Palestina tidak menyebutkan detil angkanya.

Baca Juga: Novak Djokovic Tetap Berada Dalam Jalur Perebutan Torif Grand Slam ke-18 Setelah Mengalahkan Petenis Rusia

Baca Juga: Pemerintah Paraguay Terima Gelombang Pertama Vaksin Sputnik V, Ini Penerima Pertama Program Vaksinasi

Menurut situs web World 'O Meter, Otoritas Palestina telah memiliki 171.154 kasus virus corona dan 1.956 kematian.

Dalam kesepakatan bersama ini, pemerintah Palestina dan Israel setuju melanjutkan kerja sama untuk menghentikan penyebaran virus corona varian baru ditengah masyarakatnya.***

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: The Jerusalem Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x