Pilar Kebangsaan, Tingkatkan Kepedulian Masyarakat Lebak Berbangsa dan Bernegara

- 20 Mei 2021, 04:30 WIB
Anggota Komisi III DPRD Banten Neng Siti Julaeha menyapa warga di daerah pemilihan (dapil) melalui sosialisasi peraturan daerah Banten dan Empat Pilar Kebangsaan di Kecamatan Malimping, Lebak, Banten, Rabu.
Anggota Komisi III DPRD Banten Neng Siti Julaeha menyapa warga di daerah pemilihan (dapil) melalui sosialisasi peraturan daerah Banten dan Empat Pilar Kebangsaan di Kecamatan Malimping, Lebak, Banten, Rabu. /Foto: ANTARA/Mulyana/

Empat pilar kebangsaan nilai NJ merupakan tiang penyangga kokoh (soko guru-Red) agar bangsa Indonesia nyaman, aman, tenteram, sejahtera dan terhindar dari berbagai macam gangguan dan bencana.

"Pilar merupakan tiang penyangga bangunan agar kokoh. Bila tiang rapuh, bangunan akan mudah roboh. Dalam kehidupan berbangsa dan bernegara kita perlu memiliki tiang kokoh, yakni Pancasila, UUD 45, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.” ujar NJ.

Baca Juga: Politikus Sekaligus Wartawan Senior Meninggal Dunia, Begini Sosok Wimar Witoelar Semasa Hidupnya

Menurutnya politisi PPP ini, sosialisasi 4 pilar kebangsaan digelar bersamaan bersama sosialisasi perda (sosper) bagi warga Provinsi Banten.

"Kegiatan sosper (sosialisasi perda-Red), tetapi kali ini kami memilih sosialisasi kebangsaan, yaitu 4 pilar kebangsaan. Tamu undangan yang datang berasal dari tokoh masyarakat, dan pengurus partai (PPP) dari 13 Kecamatan yang ada di selatan (Lebak-Red)," ungkap NJ.

Setelah agenda sosialisasi, NJ mengagenda lain yakni; konsolidasi partai dan juga bantuan alat pemadam kebakaran untuk Kecamatan Cigemblong, Lebak, Banten.***

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah