Ditemani Cucu, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Joko Widodo Tinjau Kesiapan Solo Safari

- 24 Januari 2023, 06:00 WIB
Kunjungi Solo Safari dengan Ajak Dua Cucu mengisi cuti bersama.
Kunjungi Solo Safari dengan Ajak Dua Cucu mengisi cuti bersama. /Muchlis JR/biro pers setpres /

PORTAL LEBAK - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Iriana Joko Widodo mengunjungi kawasan wisata Solo Safari di Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah, Senin, 23 Januari 2023.

“Saya telah diundang oleh Walikota (Solo) untuk melihat pembangunan kembali Taman Jurug sekarang sekarang di solo safari," ujar Presiden Jokowi.

"Saya melihatnya sangat bagus, meski belum selesai, sepertinya akan berjalan dengan sangat baik dan menjadi destinasi wisata baru di kota Solo,” kata Presiden Jokowi.

Baca Juga: Presiden Jokowi berkunjung ke kawasan wisata Bunaken Sulawesi Utara

Kepala negara, dilansir PortalLebak.com dari setkab.go.id, mengungkapkan keterangannya setelah kunjungan di Solo Safari bersama Walikota Solo yang menemaninya dalam kunjungan tersebut.

Kepala pemerintahan ini juga menyampaikan komitmennya untuk merevitalisasi kegiatan manufaktur yang ada di Kota terus mendukung pengembangan kota Surakarta.

Menurut Presiden, setelah mendapat laporan dari Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming  Raka, akan banyak taman hiburan dan taman pendidikan di Kota Surakarta.

Baca Juga: Presiden Jokowi Tinjau Giat Pariwisata Super Destinasi di Pelabuhan Likupang Sulawesi Utara

“Saya diceritain Pak Wali ada Balekambang, nanti ada night market yang di Gatot Subroto, jadi ada tempat-tempat baru, ada Techno Park yang dikunjungi anak-anak muda,” paparnya.

General Manager Solo Safari Shinta Adithya menyatakan Solo Safari akan menjadi ikon baru kota Solo.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x