Vaksinasi Usia 18 Tahun ke Atas Belum Banyak, Varian Delta Covid-19 Mulai Serang di Bawahnya

- 23 Juni 2021, 22:39 WIB
Ilustrasi kasus mutasi virus Covid-19 varian Delta yang masuk ke Indonesia dan menyerang usia 18 tahun ke bawah.
Ilustrasi kasus mutasi virus Covid-19 varian Delta yang masuk ke Indonesia dan menyerang usia 18 tahun ke bawah. /Foto: ANTARA/M N Kanwa/

PORTAL LEBAK – Pemerintah saat ini mulai menaruh perhatian pada upaya melakukan vaksinasi Covid-19 kepada warga berusia 18 tahun ke atas. Sebelumnya, prioritas ditujukan kepada para lanjut usia (lansia) dan pra lansia.

Sayangnya, di saat bersamaan justru ditemukan fakta bahwa varian baru virus corona yang telah masuk ke tanah air juga menyerang orang berusia di bawah 18 tahun.

Hal tersebut diungkapkan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan, Maxi Rein Rondonuwu di Jakarta, Rabu 23 Juni 2021.

Baca Juga: Covid-19 Hantui Kalangan Artis, Indro Warkop Positif

Maxi menyebutkan, ada temuan bahwa varian Delta Covid-19 cenderung menyerang orang di bawah usia 18 tahun. Hal tersebut didapat dari data sejumlah daerah yang sedang mengalami peningkatan kasus.

“Ada kecenderungan varian Delta di beberapa rumah sakit menyerang pasien di bawah usia 18 tahun dan ada juga 10 tahun, sudah ada yang kena,” katanya, dikutip Portal Lebak dari Antara.

Maxi menjelaskan, temuan itu diketahui dari laporan penelitian Whole Genom Sequencing dari Kudus, Jawa Tengah.

Baca Juga: Vaksin AstraZeneca efektif melawan varian Covid-19 Varian Delta Asal India

“Di Kudus, DKI sekalipun, ada bukti Delta di sini, tapi di Kudus hampir semua yang kita periksa varian Delta, umumnya pada daerah yang mengalami lonjakan kasus tajam. Kita lihatnya via sampel Genom Sequencing yang bisa periksa varian baru,” terang Maxi.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x