Pemerintah Daerah Bogor Apresiasi Lomba Karya Video Foto dan Puisi atau Vifosi 2021, Berikut Nama Pemenangnya

- 9 September 2021, 10:57 WIB
Pemerintah Daerah Bogor Apresiasi Lomba Karya Video Foto dan Puisi atau Vifosi 2021, Berikut Nama Pemenangnya
Pemerintah Daerah Bogor Apresiasi Lomba Karya Video Foto dan Puisi atau Vifosi 2021, Berikut Nama Pemenangnya /Foto : Humas Vifosi/

PORTAL LEBAK - Mewakili Bupati Bogor Ade Yasin, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Bogor, Deni Humaedi bersama Kepala Kesbangpol Kota Bogor, Dadang Sugiarta menghadiri acara puncak anugerah lomba Video Foto dan Puisi (FIVOSI) tahun 2021, di ruang Krakatau Hotel M One, Bogor Jawa Barat, pada Rabu 8 September 2021.

Dalam acara memeriahkan HUT RI ke-76 yang diadakan yang ketiga kali tersebut, Kadisbudpar Bogor di acara anugerah lomba karya Video, Foto dan Puisi tahun 2021, yang mengangkat tema Bangkitkan Semangat Cinta Tanah Air, mengapresiasi para awak media online yang menjadi penyelenggara.

Dengan peserta lomba karya dari seluruh nusantara, Kadisparbud berpesan turut bersama memperbaiki diri ia pun menjadi perhatian karena ucap pantun yang katanya ia buat sendiri dalam lomba acara puncak karya Video, Foto dan Puisi tahun 2021.

Baca Juga: Workshop Sastra Bali Klasik 2021 Dibuka Bacaan Puisi Menhub Budi Karya Sumadi!

Berikut bunyi pantun yang dilantunkan oleh Kadisbudpar Kabupaten Bogor.

Tomat Bihun di dahan sawo..
Elang Terbang mengangkasa..
Selamat ulang tahun ke 9 IWO..
Semoga ada demi kejayaan bangsa..

Sontak mengundang tepuk tangan para peserta juga hadirin tamu undangan, ia pun mengucapkan selamat hari ulang tahun Ikatan Wartawan Online (IWO) ke 9 agar selalu jaya dan bermanfaat bagi masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Bupati Bogor Dampingi Kapolri Tinjau Vaksinasi Massal di IPB Bogor, Kabarkan Jadwal Vaksinasi di Bogor!

Selain itu, Deni Humaedi juga berpesan agar para awak media juga terus berintropeksi untuk turut ikut memajukan bangsa.

Sementara itu Kepala Bakesbangpol kota Bogor, Dadang Sugiarta juga merasakan hal positif yang dilakukan para wartawan online dengan lomba.

"Ya sama saja, dengan mengadakan acara juga membangkitkan semangat cinta tanah air, adalah bela negara", ujarnya.

Baca Juga: 26 Peserta Ikuti Lomba Adzan di Polres Bone Meriahkan Rangkaian HUT Bhayangkara ke-75

Saat di acara tampak hadir tamu undangan, yaitu Dirut PT Prayoga Pertambangan Energi (PPE) Agus Setiawan juga menyapa para hadirin dengan membacakan puisi karya nya yang juga memukau tentang dunia dan pertaruhan, di saat acara tersebut.

Dalam acara puncak lomba ini, Panitia dari hasil para Tokoh Penilai mengumumkan, pemenang lomba, juara lomba Video tahun 2021 ini yaitu :

1. Tri Degan Harahap
2. Cecep AS
3. Sartika Siska Gurning

Baca Juga: Ganjar Pranowo Selenggarakan Lomba Pidato Gaya Bung Karno, Dari Tingkat SD Sampai SMA

Juara Lomba Foto, yaitu :
1. Hasan Ridwan
2. Anes Febry
3. Ryan S Kahman

Juara Lomba Puisi :
1. Netty Patryana
2. Teresa Lintang Btari
3. Tutiek E.

Diketahui, 20 karya dari berbagai daerah dengan 20 nominasi atau peserta yang telah disaring panitia yaitu mengumumkan nama-nama masuk nominasi peserta karya di tahun 2021.

Baca Juga: Ade Yasin Kukuhkan Anggota Paskibraka Kabupaten Bogor Ingatkan Tugas Mulia

- Aulia Kusumastuti, asal Malang
- Hasan Ridwan, asal Cimahi Bandung
- Yuliani, asal Mantewe Tanah Bumbu Kalimantan Selatan
- Sartika Siska Gurning, asal Papua Barat
- Anes Febry Novia P, asal Ponorogo
- Rita Rosita, asal kabupaten Bogor
- Hanani Suci Rahayu, asal Tuban
- Cecep AS, asal kabupaten Bekasi
- Diah Pusporini, S.Pd, asal Ponorogo
- M. Thamrin, asal Kota Bogor
- Azzharifa usia 10 tahun, asal Sidoarjo
- Netti Patriana S.Pd, asal Bojong Gede Bogor
- Diki Anggriana, asal Kabupaten Bogor
- Tutiek Ernawati, asal Ponorogo
- Teresa Lintang Btari, asal Surabaya
- Ryan S Kahman, asal Karawang
- Tri Deggan Saputra, asal kabupaten Bogor
- Laurentius Reresi, asal Sorong Papua
- Erny Wiyanti, asal Bogor
- Imar Tri Sriyanpi, asal Karawang.

Perhelatan lomba VIFOSI ini di HUT RI ke 76 juga sekaligus merayakan HUT IWO ke 9, dan acara inu telah tahun ketiga ini digelar Ikatan Wartawan Online (IWO) Cabang Bogor Raya.

Selain dihadiri langsung oleh Ketua Umum IWO Jodhi Yudono, juga Kadisbudpar Kabupaten Bogor, Kepala Kesbangpol Kota Bogor, Staf Kesbangpol Kabupaten Bogor, Dirut PT PPE, Ketua PSBH Universitas UIKA dan para tokoh lainnya.***

Editor: Didin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah