Joko Widodo Pengrajin Kayu Bertemu Joko Widodo Pengrajin Besi Saat Vaksinasi Door to Door di Klaten

- 13 September 2021, 16:04 WIB
Presiden Joko Widodo saat melakukan kunjungan ke Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi door to door pada Senin, 13 September 2021.
Presiden Joko Widodo saat melakukan kunjungan ke Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi door to door pada Senin, 13 September 2021. /Instagram.com/@sekretariat.kabinet/

Mendengar dengan jelas pertanyaan Ganjar tersebut kemudian dijawab dengan segera oleh pria tersebut, dan secara mengejutkan jawaban pria itu membuat riuh masyarakat yang datang.

"Joko Widodo, pak," jawab pria peserta vaksinasi yang namanya ternyata mirip nama panjang Presiden RI ke-7 yang datang menyaksikan dirinya divaksinasi.

Baca Juga: Debut Solo Karir Lisa BLACKPINK Tembus 107 Juta Penayangan, YouTube Belum Konfirmasi Sebagai Rekor Dunia

Presiden Jokowi yang mendengar jawaban tersebut terlihat kaget dan telihat terhibur dengan guyonan Gubernur Ganjar yang sepertinya sengaja bertanya di hadapan Presiden.

Warga tersebut ternyata memang benar memiliki nama panjang Joko Widodo. Dia berprofesi sebagai pengrajin besi di Desa Segaran.

Joko merasa pengalamannya ikut vaksinasi kali ini begitu spesial dan berharga. Selain ditemani Presiden RI ketika hingga dirinya selesai divaksin, Joko juga dihadiahi uang tunai yang tak disebutkan besaran nilainya selain sembako dari Presiden.***

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x