Jadi Mitra Kampus Merdeka, PRMN Ajang Candradimuka Mahasiswa Terjun di Dunia Kerja Content Creator

- 1 Agustus 2022, 02:51 WIB
PRMN resmi jadi mitra Kampus Merdeka untuk mengasah kemampuan mahasiswa Indonesia sesuai bakat dan minatnya tuk bisa terjun ke dunia kerja.
PRMN resmi jadi mitra Kampus Merdeka untuk mengasah kemampuan mahasiswa Indonesia sesuai bakat dan minatnya tuk bisa terjun ke dunia kerja. /Pikiran-Rakyat./

PORTAL LEBAK - Sebagai lembaga media online di tanah air, Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) menjadi mitra Kampus Merdeka untuk mengasah kemampuan mahasiswa Indonesia.

Lembaga PRMN lewat situs utama Pikiran-Rakyat.com mempersilahkan tiap mahasiswa, sesuai bakat dan minatnya agar dapat terjun langsung ke dunia kerja.

Kampus Merdeka merupakan suatu program dari Kemendikbudristek dimana mahasiswa dapat belajar untuk mempersiapkan karier di masa depan.

Baca Juga: Profil Google Doodle 'Sandiah atau Ibu Kasur', Begini Kiprahnya Tokoh di Dunia Pendidikan Anak Indonesia Ini

Sebagai media berjaringan nasional, Pikiran-rakyat.com yang menjadi mitra Kampus Merdeka mengikuti program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB).

Seperti diungkapkan Vice President (VP) Operational PRMN, Jiwa Perdamaian yang mengungkapkan pihaknya turut berperan di program Kampus Merdeka karena ingin agar PRMN hadir di tengah masyarakat.

Sebagai lembaga media PRMN akan berkontribusi nyata melalui pengajaran kemandirian bagi para pemuda-pemudi Indonesia yang tertarik di bidang content creator.

Baca Juga: Anak Penjual Tahu Keliling di Jombang Jawa Timur, Lolos Pendidikan Akademi Kepolisian Akpol

"Kami berharap kontribusi ini bisa meningkatkan daya saing para peserta magang dalam dunia kerja dan menurunkan jumlah pengangguran di Indonesia," ungkap Jiwa melalui keteranga tertulis, di Bandung, Jumat, 29 Juli 2022.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x