Leeds United Makin Sulit Dapatkan Penyerang Bertalenta Charles De Ketelaere karena Dua Klub Besar Ini

- 5 Juli 2022, 19:10 WIB
Charles De Ketelaere
Charles De Ketelaere /foto: Twitter / @MilanPosts/

PORTAL LEBAK - Kini Leeds United punya pesaing baru selain Lyon dalam pengejaran pemain gelandang Charles De Ketelaere, pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Adalah Arsenal, mulai ikut bergabung dalam perburuan Charles De Ketelaere, pemain gelandang asal klub Divisi Pertama A Belgia, Club Brugge.

De Ketelaere telah mencatatkan 8 penampilan bersama Club Brugge dan mencetak 18 gol dan 10 assist di musim lalu.

Baca Juga: Chelsea Mulai Lakukan Pendekatan Usai Todd Boehly Setuju Berburu Tanda Tangan Cristiano Ronaldo dan Neymar

Dilansir PortalLebak.com dari Team Talk, De Ketelaere merupakan pemain muda bertalenta top yang dapat beroperasi sebagai penyerang tengah, striker bayangan atau gelandang kiri maupun kanan.

Leeds telah melakukan pendekatan kepada gelandang timnas Belgia berusia 21 tahun tersebut dalam beberapa pekan terakhir.

Dengan kehadiran The Gunners saat ini bisa saja pendekatan Leeds United jadi sia-sia. Pasalnya Arsenal punya fokus utama mempertajam lini serang untuk menghadapi Liga Europa.

Baca Juga: Menghitung Seberapa Besar Potensi Cristiano Ronaldo Bakal Laku di Bursa Transfer Musim Panas Tahun Ini

Namun Calciomercato melaporkan bahwa klub elit Serie A Italia, yaitu AC Milan, juga tengah mengincar penyerang muda tersebut dan dikatakan Milan dalam negosiasi dengan Club Brugge.

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x