Jasa Marga Siapkan 2 Pilihan Fungsional Operasikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek II Selatan, Saat Arus Mudik 2023

- 12 April 2023, 17:39 WIB
Pemberlakuan fungsional jalan tol Japek II Selatan dilakukan melalui PT Jasamarga Japek Selatan (JJS), di Segmen Sadang-Kutanegara-Taman Mekar sepanjang 28,5 Km pada periode Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
Pemberlakuan fungsional jalan tol Japek II Selatan dilakukan melalui PT Jasamarga Japek Selatan (JJS), di Segmen Sadang-Kutanegara-Taman Mekar sepanjang 28,5 Km pada periode Hari Raya Idul Fitri 1444 H. /Foto: Handout/Humas PT Jasa Marga/

Layanan Ekstra di Jalur Fungsional

"Tak hanya di bidang transaksi, kami juga memastikan perjalanan yang aman dan nyaman dengan menyiagakan layanan lalu lintas seperti Mobile Customer Service (MCS)/Patroli, Derek, Ambulans, Patroli Jalan Raya (PJR), Kamtib, Water Tank hingga Patroli Roda Dua," pungkas Charles.

Baca Juga: Hakim Vonis AG 3 Tahun 6 Bulan dan Dihukum di Lembaga Pembinaan Khusus Anak atau LPKA

"Khusus di rute kedua, PT JJS sekaligus menyediakan emergency parking bay di Sta 47 Jalan Tol Japek II Selatan difasilitas parkir, toilet portable, mushola dan bbm kemasan yang bisa dipakai oleh pengguna jalan,” rincinya.

Pengoperasian Jalan Tol Japek II Selatan ala fungsional, jalur ini otomatis akan mendistribusikan volume lalu lintas kendaraan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek tepatnya di Susun (SS) Dawuan KM 66.

Seperti diketahui, kawasan itu adalah titik pertemuan lalu lintas dari arah Bandung yang melalui jalan Tol Cipularang, dan arus lalu lintas dari arah Trans Jawa yang melewati Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Juga: Lima Tewas dan 8 Terluka, Saat Terjadi Penembakan di Sebuah Bank di Kentucky AS

Manfaat Jalur Fungsional

Rekomendasi pengalihan arus lalu lintas ke jalur fungsional Jalan Tol Japek II Selatan yang Charles Lendra ungkapkan ke Kepolisian, didasarkan beberapa indikator.

"Faktor seperti kepadatan di SS Dawuan Km 66, kepadatan antrean di GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang dan tak adanya kepadatan lalu lintas di jalan nasional usai akses keluar dari jalur fungsional,” ucap Charles.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x