17 Tahun Berkarya, Super Junior Rilis Album ke 10 Bertajuk ‘The Rennaisance’

- 17 Maret 2021, 10:24 WIB
Potret Super Junior saat konser online bersama SMTown.
Potret Super Junior saat konser online bersama SMTown. / Foto: instagram/@superjunior/

PORTAL LEBAK — Grup idol K-Pop legendaris asal Korea Selatan, Super Junior, mengadakan konferensi pers online, untuk merilis album ke-10 mereka yang bertajuk ‘The Rennaissance’.

Selama konferensi berlangsung, para anggota SuJu mengungkapkan beberapa detail yang luar biasa mengenai album mereka, dengan lagu berjudul ‘House Party’.

Dikabarkan bahwa album ini direncanakan dirilis pada Desember 2020 lalu, namun rilis tersebut tertunda selama 3 bulan, pasca produksi.

 

Salah satu anggota, Eunhyuk, mengungkapkan kebanggaanya pada grup mereka, karena telah berhasil merilis album ke -10, dan ia juga menyatakan bahwa mereka telah berusaha semaksimal mungkin untuk membuatnya.

Baca Juga: Media Korea Utara Klaim Idol Seperi BTS dan BLACKPINK Diperlakukan Layaknya Budak

Baca Juga: Chika Waode Pemain 'Mirna' di Ikatan Cinta, Ucap Ini untuk Pasangan Ali Syakieb dan Margin Wieheerm

“Saya selalu bangga bisa merilis album penuh. Saat ini kami merilis mini-album dan single, tetapi kami selalu bekerja keras untuk merilis album dengan lebih dari 10 atau 11 lagu. Saya berharap banyak orang yang menyukainya karena album ini kami buat dengan susah payah,” ucap Eunhyuk.

Seperti PortalLebak.com kutip dari Koreaboo, Rabu 17 Maret 2021, Shindong sangat gembira, karena para penggemar dapat mendengarkan album mereka.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x