COKODIVE: Kami Putuskan, Tidak Menjual Majalah Grup KPop BTS Billboard

- 29 Agustus 2021, 01:16 WIB
ARMY menyarankan toko seperti COKODIVE agar tidak membeli dan menjual majalah Billboard melalui toko mereka. Permintaan itu dituruti.
ARMY menyarankan toko seperti COKODIVE agar tidak membeli dan menjual majalah Billboard melalui toko mereka. Permintaan itu dituruti. /Foto: Koreaboo/Kompilasi COKODIVE dan BTS/

Baca Juga: Kornas Pemegang polis AJB Bumiputera 1912 Gelar Rapat Virtual Tingkat Nasional, Kawal Pembentukan BPA

Karena 'teman tidak saling menyakiti', mereka tidak akan mengambil bagian dalam mendistribusikan cerita fitur yang menyakitkan di majalah Billboard.

"Kami di sini untuk melakukan bisnis, tetapi pertama-tama kami di sini untuk menjadi teman sejati dengan artis dan fandom. Teman tidak saling menyakiti," ungkap manajemen COKODIVE.

Para fans BTS menanggapi positif pernyataan COKODIVE, mereka berterima kasih karena telah menghormati BTS dengan tidak menjual majalah.

Baca Juga: Seleksi Penerimaan Peserta Kartu Prakerja Gelombang 19 Dibuka! Perhatikan Cara dan Syaratnya Ini Agar Lolos

Integritas COKODIVE dipuji dan disebut keputusan ini sebagai 'bisnis profesional.' Banyak ARMY mengirim pesan terima kasih kepada COKODIVE di media sosial.

Beberapa ARMY bahkan mengadakan hadiah, membeli produk lain dari COKODIVE sebagai cara mereka menunjukkan dukungan kembali ke perusahaan itu.

Fans berharap toko KPop lain akan mengikuti contoh COKODIVE dalam bergabung, dengan boikot dan menolak menjual majalah Billboard.***

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x