Korea Selatan Hadapi Topan 'Sangat Kuat', Setiap Lini Bisnis Ditutup Sementara

- 6 September 2022, 11:27 WIB
 Gelombang tinggi menghantam pelabuhan akibat topan Hinnamnor di pulau Jeju, Korea Selatan, 4 September 2022.
Gelombang tinggi menghantam pelabuhan akibat topan Hinnamnor di pulau Jeju, Korea Selatan, 4 September 2022. /Foto: REUTERS/YONHAP NEWS AGENCY/

 

PORTAL LEBAK - Pemerintah dan warga Korea Selatan meningkatkan kewaspadaan atas topan Hinnamnor, di level tertinggi pada Senin 5 September 2022.

Adanya badai Topan Hinnamnor yang mendekat, memaksa pembatalan penerbangan, penangguhan beberapa operasi bisnis dan penutupan sekolah.

Hujan lebat dan angin kencang melanda bagian selatan negara itu saat topan mendekat dari selatan dengan kecepatan 33 km per jam (20,5 mph).

Baca Juga: 8 Tewas Saat Mendaki Gunung Berapi Rusia, Badai Angin Es Blokade Penyelamatan

Hinnamnor diperkirakan akan mendarat di barat daya kota pelabuhan Busan Selasa pagi, setelah mencapai pulau liburan Jeju pada Senin.

Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol menyatakan siaga darurat, sehari usai perintahkan pihak berwenang melakukan terbaik untuk meminimalkan kerusakan akibat topan.

"Angin kencang dan hujan lebat diperkirakan terjadi di seluruh negeri hingga Selasa karena topan, dengan gelombang sangat tinggi diperkirakan di wilayah pesisir bersama dengan badai dan tsunami," ungkap Badan Meteorologi Korea (KMA).

Baca Juga: Topan Yaas Melanda India, 150.000 Orang Kehilangan Tempat Tinggal

Topan Hinnamnor berada di jalur yang akan membawanya ke timur laut menuju Sapporo, Jepang, katanya.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x